1. Meredakan Batuk dan Pilek
Jahe memiliki kandungan diaphoretic yang dapat menghangatkan tubuh secara alami sehingga membuat tubuh bisa mengeluarkan keringat.Nah, jahe biasa digunakan sebagai obat alami yang dapat meringankan batuk dan pilek.Selain itu, jahe juga bisa membantu melegakan pernapasan dan radang tenggorokan yang mengganggu.
2. Bantu Atasi Masalah Pencernaan
Jahe juga mengandung zat phenolic yang bisa mencegah iritasi saluran pencernaan, mengurangi perut kembung, hingga meningkatkan selera makan.
Baca Juga: Manfaat Kunyit dan Jahe untuk Menambah Daya Tahan Tubuh Saat PandemiJadi, jahe dapat membantu mengatasi segala permasalahan saluran pencernaan yang terganggu.
Jahe juga disebut sebagai carminative yaitu sebuah kandungan yang bisa membantu seseorang mengeluarkan gas berlebih yang terdapat dalam saluran pencernaan.