GridKids.id - Kids, pernahkah kamu mendengar tentang rempah bunga lawang?
Rempah ini juga biasa disebut dengan pekak dan merupakan rempah yang berasal dari negeri Tiongkok bagian selatan dan Vietnam.
Rempah yang memiliki nama ilmiah Ilicium verum ini berbentuk seperti bintang yang memiliki 8 sudut yang di tiap ruasnya berisi sebuah biji kecil berwarna cokelat.
Baca Juga: 4 Khasiat Kesehatan Rempah Andaliman, Salah Satunya Atasi Nyeri Sendi
Rempah yang memiliki beragam manfaat kesehatan ini mengandung banyak nutrisi yang baik untuk tubuh, seperti karbohidrat, lemak, dan juga protein.
Selain itu, rempah ini juga kaya dengan kandungan vitamin juga mineral yang baik untuk kesehatan tubuh.
Lalu, apa saja manfaat bunga lawang untuk kesehatan tubuh? Yuk, simak uraian lengkapnya berikut ini!