Find Us On Social Media :

Banyak Dikonsumsi Orang Indonesia, Inilah 5 Khasiat Bengkuang, Salah Satunya Cegah Obesitas

Bengkuang adalah salah satu buah kaya kandungan air yang mudah ditemukan di Indonesia.

GridKids.id - Kids, kalian pasti pernah mengonsumsi bengkuang, kan?

Buah ini biasanya ditemukan dalam sajian rujak karena rasa manis dan kesegarannya.

Buah ini juga bisa dikonsumsi sebagaimana adanya setelah dikupas kulitnya.

Umumnya bengkuang dikenal juga sebagai bahan untuk membuat masker wajah untuk mencerahkan kulit.

Baca Juga: Baik Dikonsumsi dan Menyegarkan, Kenali 6 Manfaat Buah Pir bagi Kesehatan Tubuh

Bengkuang memiliki kandungan yang baik untuk kesehatan seperti karbohidrat, zat besi, magnesium, fosfor, kalsium, zinc, tembaga.

Selain itu, bengkuang juga memiliki kandungan vitamin C dan E, asam folat, mangan, natrium, serta kalium.

Lalu, apa saja manfaat bengkuang yang bermanfaat untuk kesehatan tubuh? Yuk, simak uraian lengkapnya di bawah ini.

1. Mencegah obesitas

Salah satu manfaat bengkuang adalah mencegah terjadinya obesitas.

Kandungan kalorinya yang rendah, cocok dikonsumsi untuk orang-orang yang sedang ingin menurutkan berat badannya.

Meski memiliki rasa yang manis namun bengkuang lebih sehat dari pada makanan atau jajan manis yang dijual di pasar atau mall.

Baca Juga: Enggak Hanya Manis, Ini 5 Manfaat Kesehatan Buah Melon, Salah Satunya Membuat Tidur Lebih Nyenyak

Bukan hanya itu saja, bengkuang juga memiliki kandungan insulin.

Kandungan insulin merupakan, salah satu serat atau larutan yang mengontrol gula darah sehingga berdampak pada tubuh dengan membuat seseorang merasa kenyang lebih lama.

Baca Juga: Ketahui 4 Manfaat Kesehatan Cantaloupe, Salah Satunya Atasi Peradangan

2. Tingkatkan daya tahan tubuh

Saat kasus COVID-19 di pandemi yang masih tinggi seperti saat ini, sangat penting untuk terus meningkatkan daya tahan tubuh. Daya tahan tubuh yang terjaga baik dapat menangkal virus atau bakteri.

Untuk meningkatkan daya tahan tubuh banyak cara yang bisa dilakukan, salah satunya adalah dengan mengonsumsi bengkuang, nih, Kids.

Bengkuang dapat meningkatkan kekebalan tubuh karena memiliki kandungan vitamin C. Vitamin C dalam bengkuang berfungsi melawan virus serta bakteri yang hendak menyerang tubuh.

3. Menyehatkan pencernaan

Bengkuang dapat melancarkan pencernaan karena memiliki kandungan serat yang tinggi.

Serat yang tinggi dapat membantu gerakan peristaltik dalam saluran pencernaan untuk mendorong feses bergerak dengan mudah ke saluran pembuangan. Hal ini lah yang menghindarkan seseorang dari sembelit.

Selain itu, bengkuang juga dapat meningkatkan bakteri baik pada usus sehingga saluran pencernaan tetap terjaga, Kids.

Baca Juga: Dikenal Baik bagi Pencernaan, Inilah 5 Manfaat Mengonsumsi Agar-Agar untuk Kesehatan Tubuh

4. Menjaga Kesehatan Kulit

Kandungan vitamin C dalam buah bengkuang baik untuk kesehatan kulit.

Vitamin C berperan sebagai antioksidan yang merangsang pembentukan kolagen yang menjaga keremajaan kulit.

Jika seseorang memeroleh asupan vitamin C yang cukup akan menjaga kulit tetap kenyal dan terjaga dari penuaan dini.

Kulit juga akan terasa lebih lembab dan terhindar dari kondisi kulit kering sekaligus terjaga dari efek paparan sinar matahari.

5. Menjaga Kesehatan Otak

Buah bengkuang yang kaya kandungan air ini enggak hanya bermanfaat untuk kesehatan pencernaan saja.

Ternyata bengkuang juga memiliki manfaat untuk menjaga kesehatan otak, lo, Kids!

Manfaat itu didapatkan dari kandungan vitamin B6 atau piridoksin yaitu asupan yang penting untuk perkembangan otak termasuk fungsi kognitif otak.

Selain itu, kandungan vitamin ini juga bisa berperan menjaga kesehatan saraf dan daya tahan tubuh.

Baca Juga: Camilan Sehat untuk Kesehatan Otak, Inilah 4 Manfaat Mengonsumsi Kacang Kenari

Itulah, Kids, lima manfaat mengonsumsi buah bengkuang untuk kesehatan tubuh. Bagian buah bengkuang yang dianjurkan untuk dikonsumsi adalah daging buahnya.

Enggak dianjurkan untuk mengonsumsi bagian bunga, biji, dan daunnya, karena di dalamnya mengandung racun yang berbahaya bagi tubuhmu.

Jadi, pastikan bersihkan bengkuang sampai betul-betul bersih sebelum mengonsumsinya, ya, Kids.

(Penulis: Febryan Kevin)

----

Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.