GridKids.id - Tempe dan tahu menjadi salah satu makanan yang banyak ditemukan di Asia.
Bahkan kita dapat dengan mudah menemukan kedua makanan ini.
Tempe dan tahu dikenal sebagai makanan sehat yang terbuat dari kacang kedelai.
Kamu juga dapat mengolah tempe dan tahu menjadi berbagai macam olahan, baik digoreng, rebus hingga di tumis.
Baca Juga: Bukannya Makin Sehat, Konsumsi Kedelai Berlebihan Ternyata Bisa Sebabkan 3 Masalah Kesehatan Ini
Enggak heran orang Indonesia akrab dengan makanan satu ini.
Nah, kalau dibandingkan antara tempe dan tahu, mana yang lebih baik untuk kesehatan, ya?
Meski dianggap sama, tapi kandungan nutrisi kedua makanan ini berbeda, lo.
Rasa dan Tekstur
Tahu mempunyai teksur lembut, seperti tahu putih yang sangat lembut dan mudah hancur.
Tahu memiliki rasa yang tawar, sehingga jika ditambahkan sedikit bumbu akan langsung menyerap.
Sedangkan tempe memiliki tekstur yang lebih kasar.
Selain itu, karena tempe berasal dari hasil fermentasi, maka rasanya lebih tajam dibanding tahu yang cenderung tawar.
Tempe juga sering dijadikan menu bagi orang-orang yang sedang diet.
Baca Juga: Resep Nugget Tempe Bumbu Tradisional, Pilihan Menu Makan Malam Sehat
Sumber Protein
Tempe dan tahu sama-sama makanan yang kaya protein nabati.
Selain itu tahu dan tempe sama-sama memiliki nutrisi penting untuk tubuh anak-anak.
Kedua makanan ini kaya akan isoflavon, yakni senyawa tanaman yang bertanggung jawab untuk melawan radikal bebeas.
O iya, baik tempe dan tahu memiliki protein lengkap yang enggak ada pada olahan nabati lainnya.
Tempe juga kerap dimasukkan ke dalam menu diet karena kandungan proteinnya yang tinggi.
Lemak Bebas Kolestrol
Lemak kolestrol adalah senyawa lemak merupakan hasil produksi dari sel yang ada pada tubuh.
Tahukah kamu? Tempe dan tahu sama-sama mengandung lemak.
Namun lemak ini enggak ada pada lemak, daging, olahan keju hingga ayam, sehingga aman bagi tubuh.
Nah, mengonsumsi tahu dan tempe juga bebas kolestrol enggak perlu takut kolesterol.
Kandungan Serat
Serat yang ada pada tahu dan tempe memiliki kandungan serat yang banyak.
Ini karena tahu terbuat dari susu kedelai.
S edangkan tempe dibuat dari biji-bijian kacang kedelai, sehingga tempe mengandung sedikitnya 10 gram serat per gelas.
Baca Juga: Bisa Lancarkan Metabolisme Tubuh, Lakukan 4 Cara Ini untuk Cukupi Kebutuhan Serat Harian
Manfaat Bagi Jantung
Tempe dan tahu kaya isoflavon yang dipercaya baik menjaga kesehatan jantung kita.
Selain itu, tempe diketahui memiliki kandungan isoflavon yang lebih tinggi ketimbang tahu.
Yang manapun favorit kita, pastikan kita memasukkan tempe dan tahu ke dalam menu makanan sehari-hari supaya tetap sehat!
-----
Ayo kunjungiadjar.iddan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.