Find Us On Social Media :

Belum Banyak yang Tahu, Ternyata Ini Tanda Seseorang Kekurangan Vitamin D

Kenali tanda kekurangan vitamin D yang berbahaya untuk kesehatan, Sudah tahu?

GridKids.id – Mencukupi kebutuhan vitamin D merupakan hal penting untuk kesehatan tubuh, Kids.

Ini karena, vitamin D memiliki kandungan kalsium dan fosfor yang berfungsi untuk menjaga sistem kekbalan tubuh hingga menjaga peredaran darah.

Untuk yang belum tahu, vitamin D alami diperoleh dari berjemur di bawah sinar matahari pagi.

Baca Juga: Bukan Hanya Suplemen, Deretan Makanan Ini Kaya Akan Kandungan Vitamin D, Sudah Tahu?

Selain itu, vitamin D juga bisa diperoleh dari sejumlah makanan dan asupan suplemen.

Jika kekurangan vitamin D akan berdampak buruk pada kesehatan tubuh.

Baca Juga: Mengenal Perbedaan Coding dan Programming, Ternyata Keduanya Tak Sama

Untuk yang belum tahu, ada beberapa tanda-tanda tubuh seseorang kekurangan vitamin D, lalu apa saja tandanya? Yuk, kita cari tahu, Kids.

Depresi

Seseorang yang mengalami atau diagnosa depresi sering berkaitan dengan kekurangan vitamin D, Kids.

Menurut ahli, Ini karena kandungan mineral vitamin D akan bekerja pada bagian otak serta mempengaruhi hormon seratonin.

Ketika hormon seratonin terganggu maka akan berdampak pada suasana hati seseorang.

Baca Juga: Apakah Kekurangan Asupan Vitamin D Lebih Rentan Terinfeksi COVID-19? Ini Penjelasannya

Mengalami rasa sakit yang kronis

Seseorang yang mengalami arthritis dan fibromyalgia atau nyeri pada ligamen otot bisa kekurangan vitamin D.

Penyandang artritis dan fibromyalgia yang kekurangan vitamin D akan berdampak pada rasa sakit pada otot serta sendi.

Oleh sebab itu, mencukupi kebutuhan vitamin D merupakan hal penting karena bisa mencegah rasa pegal dan mempercepat pemulihan setelah berolahraga, Kids.

Mengeluarkan keringat berlebih

Mengeluarkan keringat secara berlebihan juga sebagai tanda kekurangan vitamin D, Kids.

Tanda ini juga sering dipakai untuk mendeteksi bayi yang kekurangan vitamin D karena akan mengeluarkan keringat yang cukup banyak.

Baca Juga: Bisa Jadi Racun di Tubuh, Ini Gejala Jika Mengonsumsi Vitamin D Secara Berlebihan

Selain itu, jika suhu tubuh enggak normal maka harus dilakukan tes vitamin D oleh dokter untuk mengetahui apakah kekurangan atau enggak.

Mudah letih

Tanda kekurangan vitamin D akan berdampak  pada tubu menjadi mudah letih walupun sudah istirahat dengan cukup.

Ini karena, vitamin D yang cukup akan membuat lebih kuat dan berenergi karena asupan zat besi, Kids.

-----

Ayo kunjungiadjar.iddan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.