Find Us On Social Media :

Awalnya Berasal dari Portugis, Begini Sejarah Tempura Hingga Jadi Identitas Kuliner Jepang

Asal mula tempura dari Portugal kemudian dibawa ke Jepang.

GridKids.id - Tempura merupakan salah satu makanan yang banyak digemari, seperti halnya sushi dan ramen.

Tempura bisa dinikmati enggak hanya di restoran-restoran tradisional saja, tetapi juga di rumah, lo.

Tempuran merupakan hidangan gorengan Jepang yang terbuat dari udang, ikan kisu, dan sayur-sayuran.

Baca Juga: Ada yang Per Buah Mencapai 650 Juta, Mengapa Harga Buah di Jepang Sangat Mahal?

Tempura menjadi salah satu "identitas kuliner" Jepang.

Proses pembuatan gorengan ini mudah. Siapkan bahannya, buat adonan yang terdiri dari campuran tepung, telur, dan air. Celupkan bahan ke adonan tersebut dan masak hingga keemasan, tiriskan, dan hidangkan.

Tahu enggak? Meski tempura terkenal dari Jepang, ternyata makanan ini bukan asli dari negara Jepang, lo.

Baca Juga: Mengenal Perbedaan Coding dan Programming, Ternyata Keduanya Tak Sama