Find Us On Social Media :

7 Makanan yang Ampuh Cegah Masalah Pencernaan, dari Sayuran sampai Yogurt

Makanan yang Bisa Mencegah Masalah Pencernaan

GridKids.id - Sistem pencernaan punya peran yang sangat penting untuk tubuh, Kids.

Sistem pencernaan membantu tubuh menyerap nutrisi penting dan bertugas membuang limbah kotoran dari dalam tubuh.

Gangguan pencernaan seperti sembelit, diare, dan asam lambung (Gerd) sudah pasti menimbulkan rasa yang enggak nyaman.

Bahkan, kadang bisa sampai mengganggu kegiatan. Oleh karena itu, menjaga kesehatan sistem pencernaan sangatlah penting.

Kunci utama menjaga sistem pencernaan agar enggak terganggu adalah asupan makanan.

Ada beberapa jenis makanan yang bisa mencegah masalah pencernaan.

Apa saja, ya? Yuk, cari tahu!

1. Sayuran

Sayuran punya banyak nutrisi yang baik untuk tubuh. Bukan cuma itu, ternyata sayuran juga ampuh menjaga sistem pencernaa, lo.

Kubis, brokoli, kentang, dan wortel merupakan makanan yang bisa mencegah datangnya mulas karena membantu pencernaan dan mengurangi rasa terbakar di perut. 

Baca Juga: Menggugah Selera, Sayangnya Jenis Makanan Ini Enggak Boleh Dikonsumsi saat Sakit Lambung

2. Pasta

Siapa yang sukan makan pasta?

Pasta adalah makanan favorit banyak orang, kids. Namun, pasta yang baik untuk pencernaan adalah pasta tawar tanpa saus.

3. Peterseli

Tampilan peterseli sangat mirip dengan seledri, tapi ukuran daun sayuran ini lebih kecil dan keriting, serta bonggol batang yang besar.

Peterseli mengandung kalsium yang bisa mencegah mulas.

Baca Juga: 6 Makanan yang Bisa Bikin Diare Makin Parah, Ternyata Enggak Cuma yang Punya Rasa Pedas

4. Kunyit

Rempah yang satu ini secara alami punya sifat anti inflamasi sehingga bisa mencegah terjadinya masalah pencernaan.

5. Oatmeal

Nah, siapa yang suka sarapan praktis dengan oatmeal?

Makanan yang satu ini kaya akan serat, Kids, sehingga baik untuk pencernaan.

Baca Juga: Selama Ini Salah, Karbohidrat Terbaik untuk Tubuh Ternyata Bukan Nasi Putih!

6. Stroberi

Stroberi dan buah merah lainnya mengandung antioksidan.

Hal ini membuatnya bisa yang melindungi sistem pencernaan dari masalah asam lambung dan gangguan lain.

7. Produk Susu

Produk susu seperti keju dan yogurt punya efek menenangkan pada refluks asam.

Makanan ini juga bisa membantu mengatasi gangguan pencernaan.

Baca Juga: Makanan yang Baik Dikonsumsi Sebelum Berolahraga, Salah Satunya Pisang

-----

Teman-teman, kalau ingin tahu lebih banyak tentang sains, dongeng fantasi, cerita misteri, dunia satwa dan komik yang kocak, langsung saja berlangganan majalah Bobo, Mombi SD, NG Kids dan Album Donal Bebek. Tinggal klik di www.gridstore.id.