Find Us On Social Media :

Jangan Disepelekan, Cari Tahu 7 Penyebab Badan Sering Pegal saat Bangun Tidur

7 Penyebab Badan Sering Pegal saat Bangun Tidur

GridKids.id - Tidur yang cukup dan berkualitas sangat penting untuk kesehatan.

Namun saat bangun, kadang badan terasa pegal-pegal dan sering juga disertai lemas.

Kebanyakan orang mungkin menyangka kondisi itu cuma disebabkan oleh salah posisi tidur.

Namun pada keyataannya, penyebab badan pegal saat bangun tidur juga bisa karena kondisi medis tertentu, lo.

Melansir Kompas.com, inilah beberapa kemungkinan penyebab bangun tidur badan pada pegal.

1. Salah Posisi Tidur

Melansir Health Line, beberapa posisi tidur bisa menyebabkan ketegangan tambahan dan memicu rasa pegal pada sejumlah bagian tubuh, seperti tengkuk, leher, pinggang, pinggul, dan bahu.

Kalau karena salah posisi tidur, pegal yang dirasakan saat bangun tidur pada pagi hari biasanya bisa hilang dengan sendirinya setelah beberapa saat.

Untuk mencegah pegal saat bangun tidur selanjutnya, kita bisa memilih posisi tidur yang terbaik sesuai kebutuhan masing-masing.

Misalnya saja, tidur terlentang sangat ideal untuk mencegah nyeri pada leher dan punggung.

Kalau sering mengeluh sakit pinggang atau nyeri punggung, sebaiknya menghindari sejak awal posisi tidur tengkurap.

Posisi tidur ini sulit menjaga posisi netral untuk tulang punggung.

Baca Juga: Bersin di Pagi Hari Rupanya Bisa Dicegah, Berikut Ini Tips Agar Gejala Bersin Setelah Bangun Tidur Berkurang