Ibu hamil rawan terpapar bakteri Listeria bisa mengakibatkan kematian pada janin.
4. Penyakit yang Bisa Muncul Ketika Makan Sushi
Pengolahan dan proses pembuatan sushi yang kurang tepat, bisa memicu diare, muntah, demam, sampai keguguran pada orang yang mengonsumsinya.
Ada beberapa virus dan bakteri yang bisa menular jika makan sushi yang kurang berkualitas, seperti cacing anisakis, bakteri Vibrio, bakteri Listeria monocytogenes, juga Bacillus cereus dan Staphylococcus aureus.
5. Jangan Berlebihan Makan Sushi
Meski kamu sangat suka makan sushi, kamu enggak boleh makan lebih dari 10-15 buah per minggunya.
Ada risiko keracunan merkuri jika kita enggak berhati-hati dan berlebihan makan daging ikan pada sushi.
Menyantap sushi diklaim sehat karena kandungan nutrisinya yang tinggi.
Namun, kamu perlu memerhatikan kalau meski sehat risiko keracunan dan kontaminasi sushi juga tinggi.
Jadi, kamu perlu memastikan beberapa hal sebelum memilih sushi yang akan kamu santap, Kids.
Pertanyaan: |
Kenapa kita harus makan sushi di restoran terbaik dan terpercaya? |
Petunjuk, cek lagi halaman 1. |
----
Jangan lupa kunjungi juga akun youtube GridKids untuk mendapatkan berbagai informasi visual dalam bentuk video dan shorts yang bisa menambah wawasanmu, Kids!
Source | : | Kompas.com,kids.grid.id |
Penulis | : | Ayu Ma'as |
Editor | : | Grid Kids |
Komentar