GridKids.id - Kids, kolesterol adalah jenis lemak yang penting untuk fungsi tubuh manusia.
Namun jika kandungannya berlebihan, hal ini bisa berdampak buruk bagi kesehatan.
Biasanya makanan-makanan yang berlemak dan mengandung minyak bisa meningkatkan kadar kolesterol dalam tubuh.
Namun jangan khawatir, ada beberapa jenis makanan yang bisa menurunkan kolesterol, lo.
Nah, kali ini GridKids akan menyajikan beberapa jenis makanan yang bermanfaat menurunkan kolesterol dalam tubuh.
Lantas, apa saja jenis makanannya? Yuk, langsung saja kita simak satu per satu!
10 Makanan yang Bermanfaat Menurunkan Kolesterol
1. Alpukat
Alpukat kaya akan lemak tak jenuh tunggal, serat, dan kalium yang dapat membantu menurunkan kadar kolesterol jahat (LDL) dan meningkatkan kolesterol baik (HDL).
2. Apel
Apel mengandung pektin, serat larut yang dapat membantu mengikat kolesterol dan mengeluarkannya dari tubuh.
Baca Juga: Bukan Mendatangkan Manfaat, Ini 5 Efek Samping Berlebihan Makan Kacang Mete
Source | : | HaloDoc |
Penulis | : | Andy Nugroho |
Editor | : | Grid Kids |
Komentar