GridKids.id - Kids, apakah kalian pernah bersendawa setelah menyantap makanan?
Sendawa sendiri merupakan proses alami yang terjadi ketika tubuh mengeluarkan udara berlebih dari dalam perut.
Udara ini bisa masuk ke dalam tubuh melalui berbagai cara, lo.
Salah satunya adalah saat makan dan minum, kita menelan udara bersama dengan makanan dan minuman.
Lantas, bagaimana kita bisa bersendawa? Nah, kali ini GridKids akan mengajak kalian mencari tahu jawabannya, ya.
Yuk, langsung saja kita simak beberapa informasi menarik tentang sendawa!
Proses Bersendawa
Ada beberapa proses yang terjadi sebelum kita bisa bersendawa, yaitu
1. Udara berlebih di dalam perut menekan sfingter esofagus bagian bawah (LES), yaitu katup yang menghubungkan kerongkongan dan lambung.
2. Tekanan ini menyebabkan LES terbuka dan memungkinkan udara naik ke kerongkongan.
3. Ketika udara mencapai kerongkongan, diafragma dan otot perut berkontraksi untuk mendorong udara keluar.
Baca Juga: Benarkah Kecoa Sudah Hidup Sejak 200 Juta Tahun Lalu? #AkuBacaAkuTahu
Source | : | Halodoc.com |
Penulis | : | Andy Nugroho |
Editor | : | Grid Kids |
Komentar