Kemungkinan garam memicu pelepasan dopamin, yaitu hormon yang memungkinkan kita merasakan kepuasan.
Camilan seperti keripik kentang dan pretzel cenderung penuh dengan karbohidrat olahan dan hampir tak mengandung serat yang dapat memperlambat pencernaan.
Hal inilah yang membuat kita jadi mudah lapar dan membuat kita ingin terus makan keripik.
2. Roti putih
Menurut Destini, industri makanan terkadang mengambil langkah lebih jauh dengan menggunakan kalium bromat atau klorin dioksida untuk memutihkan tepung dan menghilangkan warna kuning alami agar lebih putih.
Hal ini bertujuan untuk menambah estetika agar membuat roti jadi lebih menarik bagi konsumen.
Tetapi, roti tersebut kehilangan sebagian besar nutrisi dan seratnya yang membuat kita jadi merasa kenyang.
Menurut USDA, satu potong roti tawar menawarkan kurang dari satu gram serat. Walau begitu, bila menginginkan roti lapis yang lembut, kita dapat mengisinya dengan protein tanpa lemak seperti daging ayam atau keju.
3. Kue manis
Kue-kue manis merupakan makanan yang tak baik dimakan di pagi hari, terutama untuk menu sarapan.
Sebab, makanna manis cenderung padat karbohidrat yang dapat meningkatkan gula darah, dan menyebabkan lonjakan gula darah.
Baca Juga: Mengapa Perut Berbunyi Meski Tak Lapar? Ini Penjelasannya
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Heni Widiastuti |
Editor | : | Danastri Putri |
Komentar