GridKids.id - Telur adalah salah satu asupan protein hewani yang umum dikonsumsi setiap hari.
Telur banyak dikonsumsi setiap hari dengan diolah dengan berbagai cara, mulai dari digoreng, ditumis, direbus, hingga dikukus.
Berbeda dengan telur yang digoreng atau direbus, telur yang dikukus punya tekstur yang lembut dan cukup lumer sehingga mudah disantap, Kids.
Nah, ternyata di berbagai negara ada banyak olahan telur kukus yang terkenal dan banyak digemari di sana.
Diambil dari beberapa sumber, ada banyak olahan telur kukus yang cocok disantap untuk menghangatkan tubuh, di antaranya:
Olahan Telur Kukus dari Berbagai Negara
1. Chawanmushi (Jepang)
Telur kukus khas Jepang yang satu ini terbuat dari telur ayam dan dicampur dengan jamur shiitake, mirin juga dashi.
Campuran inilah yang membuat rasa chawanmushi yang berbeda dari kebanyakan telur kukus lainnya.
Chawanmushi punya aroma yang khas dengan rasa yang padat tapi lembut dan nyaman untuk disantap.
2. Gyeran Jjim (Korea Selatan)
Baca Juga: Resep Telur Kukus Ala Korea, Enggak Perlu Minyak dan Cocok untuk Sarapan Diet
Penulis | : | Ayu Ma'as |
Editor | : | Danastri Putri |
Komentar