GridKids.id - Kids, apakah kamu sering minum di sela-sela makan?
Kebiasaan minum di sela-sela makan ternyata enggak baik bagi kesehatan, lo.
Pada artikel ini GridKids akan mencari tahu apa alasan tak boleh minum di sela-sela makan, ya.
Banyak orang yang sering minum di sela-sela makan bisa dikarenakan kepedasan atau mengonsumsi makanan yang agak keras.
Untuk mengurangi kebiasaan ini, disarankan untuk minum segelas air putih sebelum makan.
Selain itu juga hindari makan dengan tergesa-gesa agar makanan tak tersangkut di tenggorokan.
Diketahui dengan banyak mengunyah juga bisa membantu kerja lambung lebih mudah saat mencerna makanan sehingga mengurangi kebiasaan minum di sela-sela makan.
Untuk mengetahui alasan tak boleh minum di sela-sela makan, simak informasi di bawah ini, Kids.
Lambung mengandung asam lambung yang penting untuk mencerna makanan dan mengatasi bakteri yang masuk bersama makanan.
Baca Juga: Sering Sakit Perut Setelah Minum Susu, Ini 5 Cara Mengatasi Intoleransi Laktosa
Minum saat makan bisa mengencerkan asam lambung sehingga efisiensi pencernaan berkurang dan risiko infeksi oleh bakteri yang masuk ke dalam tubuh meningkat.
Beberapa zat dalam minuman, seperti kafein atau tannin dalam teh, bisa menghambat penyerapan zat besi dan kalsium dari makanan.
Jika kita minum saat makan, zat-zat ini bisa mengganggu penyerapan nutrisi yang penting bagi kesehatan tubuh.
Minum saat makan bisa mengaburkan rasa makanan dan membuat kita tak sepenuhnya menikmati makanan yang sedang kita makan.
Kita mungkin enggak merasakan tekstur, rasa, dan aroma makanan secara optimal jika kita terus-menerus minum di sela-sela waktu makan.
Ketika kita makan, tubuh akan memproduksi enzim-enzim pencernaan yang diperlukan untuk memecah makanan menjadi nutrisi yang bisa diserap oleh tubuh.
Minum saat makan bisa mengencerkan enzim-enzim tersebut sehingga pencernaan makanan menjadi terganggu.
Baca Juga: Hati-Hati, Kebiasaan Langsung Minum Teh Setelah Makan Bisa Berdampak Buruk pada Tubuh, Sudah Tahu?
Ini bisa menyebabkan rasa enggak nyaman seperti kembung, perut kembung, dan gangguan pencernaan lainnya.
Minuman manis, seperti soda, jus buah yang banyak mengandung gula, atau minuman yang mengandung kalori tinggi.
Minum saat makan dapat menyebabkan kita mengonsumsi kalori lebih banyak daripada yang sebenarnya diperlukan.
Maka dari itu bisa berkontribusi pada masalah berat badan berlebih.
Nah, sekarang sudah tahu ya, Kids, apa saja alasan tak boleh minum di sela-sela makan.
-----
Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.
Source | : | CNN.com,Health.grid.id |
Penulis | : | Rizky Amalia |
Editor | : | Regina Pasys |
Komentar