GridKids.id - Cepatnya pertumbuhan rambut bisa disebabkan oleh faktor usia, kondisi kesehatan, genetika, hingga pola makan kita.
Kita tak dapat mengubah beberapa faktor ini, seperti usia dan genetika tetapi kita dapat memperbaiki faktor pola makan untuk rambut sehat.
Vitamin dan mineral dari makanan berperan penting untuk siklus pertumbuhan folikel rambut serta pergantian sel.
Berikut adalah sejumlah makanan penumbuh rambut yang dapat kamu konsumsi secara rutin.
Makanan Penumbuh Rambut
1. Ikan berlemak
Ikan berlemak seperti salmon dan mackerel mengandung nutrisi yang bisa meningkatkan pertumbuhan rambut.
Ikan-ikan ini mengandung sumber asam lemak omega-3 yang sangat baik dan dikaitkan dengan pertumbuhan rambut dalam beberapa penelitian.
Pada sebuah studi terhadap 120 perempuan menemukan bahwa mengonsumsi suplemen asam lemak omega-3, omega-6, dan antioksidan tinggi dapat mengurangi kerontokan rambut serta meningkatkan kepadatannya.
2. Alpukat
Alpukat merupakan buah yang mengandung sumber lemak sehat dan sumber vitamin E yang baik untuk pertumbuhan rambut kita.
Baca Juga: Salah Satunya Kurang Nutrisi, Ini 5 Penyebab Rambut Rontok saat Keramas
Dalam satu buah alpukat berukuran sedang (sekitar 200 gram) menyediakan 28% kebutuhan vitamin E harian.
Seperti vitamin C, vitamin E merupakan antioksidan yang membantu mencegah stres oksidatif dengan menetralkan radikal bebas.
Vitamin E juga dapat melindungi area kulit kepala dari stres dan kerusakan oksidatif.
Kulit yang rusak di kulit kepala dapat menyebabkan kualitas rambut yang buruk dan lebih sedikit folikel rambut.
3. Telur
Kids, telur menjadi sumber protein dan biotin, dua nutrisi yang penting untuk pertumbuhan rambut kita.
Makan protein penting untuk pertumbuhan rambut karena folikel rambut sebagian besar terbuat dari protein.
Sedangkan biotin penting untuk produksi rambut atau keratin dan sering dijadikan sebagai produk-produk yang dipasarkan untuk menumbuhkan rambut.
Penelitian juga menunjukkan bahwa mengonsumsi lebih banyak biotin dapat membantu meningkatkan pertumbuhan rambut pada orang yang kekurangan biotin.
4. Ubi jalar
Baca Juga: 4 Makanan Tinggi Protein Ini Bikin Rambut Sehat dan Berkilau, Sudah Tahu?
Siapa sangka, ubi jalar merupakan sumber beta-karoten yang baik dan dapat mengubah senyawa ini menjadi vitamin A.
Vitamin inilah yang baik untuk kesehatan rambut kita. Ubi jalar yang berukuran 114 gram mengandung beta karoten yang cukup untuk menyediakan hingga 160% kebutuhan vitamin A harian.
Penelitian pun menunjukkan bahwa vitamin A bisa memengaruhi produksi sebum yang bantu menjaga kesehatan rambut.
5. Bayam
Bayam memiliki manfaat yang baik seperti folat, zat besi, vitamin A, dan vitamin C yang penting untuk pertumbuhan rambut.
Pada sebuah studi menunjukkan bahwa vitamin A penting untuk rambut. Sebanyak 30 gram bayam menyediakan hingga 20% dari kebutuhan vitamin A harian.
Bayam juga menjadi sumber zat besi nabati yang penting untuk pertumbuhan rambut.
Zat besi membantu sel darah merah membawa oksigen ke seluruh tubuh untuk bahan bakar metabolisme dan membantu pertumbuhan dan perbaikan rambut.
Nah, itu dia sejumlah makanan yang baik untuk menumbuhkan rambut, salah satunya telur.
-----
Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Heni Widiastuti |
Editor | : | Regina Pasys |
Komentar