Nah, tekstur lembut dari es krim akan membantu meringankan sakit pada tenggorokan, mengurangi dehidrasi, dan menambah asupan kalori yang hilang akibat enggak selera makan.
2. Menjaga Kekuatan Tulang dan Gigi
Bahan dasar pembuatan es krim adalah susu. Susu mengandung kalsium yang bisa menjaga kesehatan tulang dan gigi.
Maka dari itu es krim jadi salah satu makanan yang membantu memperkuat tulang dan gigi.
3. Kaya akan Vitamin
Khasiat mengonsumsi es krim adalah kaya akan vitamin yang baik bagi tubuh.
Susu yang ada pada es krim baik untuk tubuh karena kaya akan vitamin A, B6, B12, C, D, dan E.
Bahkan es krim yang mengandung vitamin K sangat baik untuk mencegah pembekuan darah.
4. Sumber Energi
Es krim mengandung lemak, protein, dan karbohidrat yang sangat baik apabila dikonsumsi oleh tubuh.
Baca Juga: Tak hanya Es Krim, Ini 4 Makanan dan Minuman Penyebab Gigi Sensitif, Sudah Tahu?
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Rizky Amalia |
Editor | : | Danastri Putri |
Komentar