GridKids.id - Kebanyakan orang enggak menyadari matanya bergerak saat tidur karena sedang bermimpi.
Namun sebenarnya, otak kita tetap sibuk mengatur gerakan tubuh dan kerja organ selama kita tidur, lo.
Selain mengatur kerja organ dan gerakan tubuh, otak juga membuat kita bermimpi saat tidur.
Melansir Science Alert, gerakan cepat bola mata tersebut digambarkan sebagai respons gugup terhadap aktivitas yang lebih mendasar dan muncul saat otak enggak sadar.
Seorang ilmuwan dari Harvard, Stickgold, menjelaskan bahwa isi mimpi adalah bagian dari mekanisme otak yang dapat digunakan di masa depan.
Para ilmuwan menerjemahkan, cara kerja otak ketika tubuh kita sedang tidur adalah untuk mempersiapkan kerja otak ketika sedang bangun.
Meskipun kita enggak menyadari apa yang dilakukan bagian tubuh lain ketika sedang tidur, otak sebenarnya sedang sibuk membangun sesuatu di dalam pikiran kita.
Tidur manusia terdiri dari siklus-siklus yang disebut dengan siklus tidur atau sleep cycle.
Dalam setiap siklus terdapat fase-fase tidur yang terdiri dari fase 1, fase 2, fase 3 dan 4, serta fase REM (rapid eye movement).
1. Fase 1 terjadi sangat singkat, dan pada fase ini tidur disebut dengan tidur dangkal.
Pada fase ini seseorang hanya "setengah tidur" akan sangat mudah dibangunkan.
Baca Juga: Bagaimana Cara Mengingat Mimpi Setelah Bangun? #AkuBacaAkuTahu
Source | : | Bobo.ID |
Penulis | : | Corry Samosir |
Editor | : | Danastri Putri |
Komentar