GridKids.id - Kids, tahukah kamu? Setiap negara di dunia memiliki kebiasaan makan yang berbeda-beda, lo.
Kali ini GridKids akan mencari tahu apa saja kebiasaan makan di negara Asia.
Diketahui ada beberapa aturan atau etika makan di negara Asia yang biasanya diikuti secara ketat dan bersifat universal.
Kebiasaan makan di negara Asia berbeda dengan di negara barat.
Bahkan beberapa kebiasaan makan ini berkaitan dengan kebudayaan dan kepercayaan masyarakat Asia.
Setiap individu atau kelompok tertentu memiliki cara memilih, mengonsumsi, dan menggunakan makanan yang berkaitan dengan faktor sosial dan budayanya.
Untuk mengetahui kebiasaan makan yang unik di negara Asia, yuk, simak informasi di bawah ini.
Kebiasaan Makan di Negara Asia
1. Menggunakan Sumpit dengan Panjang yang Sama
Salah satu kebiasaan makan yang unik di negara Asia adalah menggunakan sumpit dengan panjang yang sama.
Nah, kebiasaan makan yang unik ini dilakukan oleh masyarakat di negeri Cina, Kids.
Baca Juga: Mengapa Dianjurkan Minum Obat Setelah Makan? #AkuBacaAkuTahu
Menurut kepercayaannya, makan dengan sumpit yang enggak panjang berkaitan dengan kematian dan peti mati.
Maka dari itu, penting untuk menggunakan atau memberikan sumpit yang memiliki panjang yang sama, ya.
2. Menyeruput Mi
Kebiasaan makan yang unik dari Jepang adalah menyeruput mi. Menyeruput mi dengan mengangkat mangkuk dengan tangan kemudian menghirup aroma kuahnya.
Ketika diangkat, dekatkan mi dengan mulut dan mulai seruput, ya.
Bahkan semakin berisik kamu menyeruput mi maka akan semakin baik. Menyeruput mi dilakukan untuk menikmati dan menghargai hidangan yang disantap.
3. Mendahulukan Orang Tua
Orang tua memiliki kedudukan yang tinggi sehingga didahulukan saat makan bersama, Kids.
Cara ini juga diartikan sebagai bentuk rasa hormat yang muda untuk orang tua, ya.
Selain itu, orang Korea juga sering makan dengan kimchi. Bahkan kimchi termasuk hidangan wajib di Korea.
Baca Juga: 3 Alasan Orang China, Korea, dan Jepang Makan Menggunakan Sumpit #AkuBacaAkuTahu
4. Dilarang Makan Nasi Menggunakan Garpu
Tahukah kamu? Di Thailand terdapat kebiasaan makan yang melarang menggunakan garpu.
Nasi harus dimakan dengan sendok, sedangkan garpu hanya digunakan untuk makanan lain.
Jika seseorang yang makan nasi menggunakan garpu akan dianggap kelas rendah.
Tak hanya itu, makan nasi menggunakan sumpit juga dianggap hal yang norak, nih.
5. Dilarang Membuang Makanan yang Jatuh
Timur Tengah memiliki kebiasaan makan yaitu melarang membuang makanan yang jatuh ke lantai.
Orang Timur Tengah biasanya akan mengambil makanan tersebut, menciumnya, dan mengangkatnya setara dengan kening sebelum meletakkannya kembali ke piring, Kids.
Diketahui cara ini dilakukan untuk menghormati makanan dan orang-orang yang sudah membuat makanan tersebut.
Nah, demikianlah informasi tentang kebiasaan makan yang unik di negara-negara Asia.
-----
Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.
Penulis | : | Rizky Amalia |
Editor | : | Danastri Putri |
Komentar