GridKids.id - Tahu enggak? Kelamaan duduk enggak hanya bikin kejang otot tetapi juga bisa memperlambat metabolisme tubuh, lo.
Bahkan menurut penelitian, orang yang sering duduk berisiko dua kali lipat untuk mengalami serangan jantung.
Nah, badan pegal dan nyeri pinggang sering kali dirasakan karena duduk terlalu lama.
Supaya enggak semakin parah, lakukan beberapa cara berikut ini untuk mengatasinya.
Yuk, kita cari tahu bersama-sama cara mengatasi nyeri pinggang karena duduk terlalu lama!
4 Cara Mengatasi Nyeri Pinggang karena Duduk Terlalu Lama
Berikut ini merupakan cara yang bisa dilakukan untuk mengatasi nyeri pinggang karena duduk terlalu lama, antara lain:
1. Ubah Posisi Duduk
Mengubah posisi duduk bisa dicoba untuk mengatasi nyeri pinggang.
Baca Juga: Bikin Enggak Nyaman, Kenali 6 Penyebab Sakit di Tulang Ekor, Salah Satunya Sering Dilakukan
Nah, ternyata bukan tegak, postur tubuh yang benar saat lagi duduk ialah dengan sedikit membungkuk.
Jika kita terlalu tegak atau membungkuk maka bisa bikin cepat lelah dan nyeri pinggang.
Pastikan kaki enggak menggantung dari lantai, ya. Kamu juga bisa memberi bantalan penyangga untuk penggung sebagai sandaran.
2. Minum Air Putih
Selain mencegah tubuh mengalami dehidrasi, minum air putih juga bisa mengatasi badan pegal dan nyeri pinggang karena duduk terlalu lama, lo.
Perlu diketahui, jika air dalam tubuh enggak terpenuhi maka bisa memicu kejang oto yang bisa memunculkan nyeri pinggang.
3. Memilih Tempat Duduk yang Nyaman
Untuk mengatasi nyeri pinggang karena duduk terlalu lama, pilih kursi yang memiliki sandaran tangan dan punggung yang nyaman.
Kamu juga bisa menambah bantalan buat duduk dan bantalan buat di punggung.
Baca Juga: Bisa Diterapkan di Rumah, Ini 5 Cara Melancarkan Peredaran Darah agar Tubuh Semakin Sehat
Sehingga punggung akan mendapatkan bagian kursi yang empuk dan enggak sakit, Kids.
4. Sering Bergerak
Meski sedang duduk, disarankan untuk sering menggerakan tubuh, Kids.
Misalnya dengan jalan ke toilet atau mengambil air minum, ya.
Enggak hanya itu saja, sebaiknya juga sering berdisi setiap 15 menit hingga 20 menit.
Nah, itulah 4 cara yang bisa dicoba untuk mengaatsi nyeri pinggang karena duduk terlalu lama.
(Penulis: Septi Nugrahaini Rahmawati)
-----
Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.
Source | : | hellosehat.com,cewekbanget.grid.id |
Penulis | : | Rizky Amalia |
Editor | : | Danastri Putri |
Komentar