GridKids.id - Siapa yang suka dengan buah alpukat?
Buah yang satu ini memang selalu jadi favorit banyak orang dengan rasanya yang lezat.
Enggak hanya lezat buah alpukat juga kaya akan manfaatnya yang baik untuk tubuh lagi, lo.
Alpukat mengandung lemak sehat, vitamin K, vitamin C, folat, kalium, vitamin B5, B6 dan vitamin E.
Selain enak dengan tekstur yang lembut, alpukat menawarkan banyak sekali khasiat tak terduga.
Bahkan, khasiat pada buah alpukat telah terbukti secara klinis, lo.
Apa saja khasiatnya? Yuk, langsung saja simak di sini!
1. Baik Untuk Jantung
77 persen kalori yang ada dalam alpukat berasal dari lemak sehingga buah ini menjadi salah satu buah yang mengandung nabati berlemak.
Baca Juga: Cegah Kanker Hingga Jaga Kesehatan Jantung, Inilah 5 Buah yang Dianggap Paling Sehat
Namun lemak di dalam alpukat merupakan asam oleat atau asam lemak tak jenuh tunggal.
Asam oleat dapat mengurangi peradangan dan akan berefek pada gen yang terkait dengan kanker.
2. Kaya Serat
Tahukah kamu, bahwa alpukat mengandung banyak serat sehingga dapat menurunkan berat badan, menurunkan kadar gula darah dan menurunkan berbagai risiko penyakit.
Pada 100 gram alpukat mengandung 7 gram serat. Ada sekitar 25 persen serat larut dan 75 persen serat enggak larut.
3. Turunkan Kadar Kolesterol
Beberapa penelitian membuktikan bahwa alpukat dapat menurunkan kadar kolesterol, tekanan darah dan berbagai risiko penyakit jantung.
Alpukat dapat menurunkan kadar kolesterol secara signifikan dan meningkatkan kadar kolesterol yang baik.
4. Mengandung Banyak Potasium Dibanding Pisang
Baca Juga: 7 Khasiat Konsumsi Paprika, Baik untuk Cegah Anemia dan Peradangan
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Heni Widiastuti |
Editor | : | Grid Kids |
Komentar