GridKids.id - Kids, siapa di antara kamu yang suka minum es kelapa muda, nih?
Di tengah siang yang terik, minuman tersebut bisa kembali menyegarkan tubuhmu yang kepanasan.
Air kelapa mengandung elektrolit, vitamin, juga mineral, dan kandungan gula yang jumlahnya lebih sedikit jika dibandingkan dengan minuman kemasan yang dijual bebas di sekitarmu.
Selain itu, air kelapa sudah banyak dikenal karena khasiatnya yang beragam untuk kesehatan orang yang meminumnya.
Ternyata, enggak cuma untuk kesehatan fisik, lo. Air kelapa hijau juga bisa membantu masalah lain. Contohnya saja saat kita kelelahan atau susah tidur di malam hari.
Nah, daripada penasaran langsung simak enam manfaat air kelapa yang wajib diketahui berikut ini.
Baca Juga: Bantu Turunkah Tekanan Darah, Ini 5 Khasiat Minum Air Kelapa untuk Tubuh
1. Mengurangi Rasa Lelah
Air kelapa bisa membantu mengembalikan tenaga dan mengurangi rasa lelah, Kids.
Hal ini karena kandungan elektrolitnya baik untuk mengganti cairan tubuh, terutama untuk mencegah dehidrasi.
Garam alami pada tubuh bisa digantikan dengan air kelapa, seperti natrium, kalium, dan klorida.
2. Membuat Tidur Nyenyak
Air kelapa murni bisa jadi salah satu cara untuk mendapatkan tidur yang lebih cepat dan berkualitas.
Air kelapa bisa menghidrasi dan membuat otot rileks, sehingga kita bisa lebih cepat dan lelap.
3. Kaya Antioksidan
Air kelapa hijau juga bisa melindungi sel dari kerusakan oksidatif yang disebabkan oleh hidrogen peroksida.
Vitamin dan mikronutrien dalam kelapa, seperti zinc, tembaga, mangan, dan selenium juga bisa mendukung sistem pertahanan antioksidan alami tubuh.
Baca Juga: Tak Main-main, Ini Manfaat Air Kelapa Hijau yang Baik untuk Tubuh
4. Cegah Dehidrasi
Air kelapa punya komposisi gula dan elektrolit yang mirip dengan larutan rehidrasi oral sehingga bisa digunakan untuk mengganti cairan yang hilang.
Minum air kelapa hijau memungkinkan kita untuk berolahraga lebih lama dan mencegah dehidrasi.
5. Melancarkan Sirkulasi Darah
Kandungan kalium dan magnesium yang ada dalam air kelapa punya peran penting dalam memompa darah dari jantung ke seluruh tubuh.
Enggak cuma itu, kalium juga berperan dalam membantu gerakan otot, penghantaran sinyal saraf, dan membantu kerja ginjal dalam penyaringan darah.
6. Baik untuk Jantung
Air kelapa hijau bisa membantu memperbaiki sindrom metabolik yang merupakan kondisi yang meningkatkan risiko penyakit jantung.
Sindrom metabolik ditandai dengan tingginya tekanan darah, gula darah, trigliserida, dan kolesterol jahat.
Itulah enam khasiat air kelapa yang baik dikonsumsi untuk kesehatan tubuh.
Enggak hanya bisa menggantikan cairan tubuh yang hilang setelah beraktivitas, air kelapa juga bisa menjadi salah satu asupan yang baik untuk memulihkan seseorang yang menderita keracunan.
Baca Juga: Tanpa Obat, Ini 4 Cara Mengatasi Keracunan dengan Konsumsi Makanan
(Penulis: Danastri Putri)
-----
Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.
Source | : | hellosehat.com,kids.grid.id |
Penulis | : | Ayu Ma'as |
Editor | : | Danastri Putri |
Komentar