GridKids.id - Olahraga secara rutin merupakan hal yang baik untuk menjaga kesehatan terlebih dalam situasi pandemi.
Kamu bisa melakukan sejumlah olahraga untuk membentengi tubuh dari serangan berbagai penyakit.
Baca Juga: Contoh Percakapan Mengenai Olahraga dalam Bahasa Inggris dan Artinya
Banyak olahraga yang bisa dilakukan untuk menjaga kesehatan tubuh seperti, sepeda, lari, hingga berenang.
Meski olahraga baik untuk tubuh belum banyak orang yang tahu manfaat dari olahraga.
Lalu, apa saja manfaat berolahraga secara rutin? Yuk, kita cari tahu, Kids.
1. Olahraga membantu meningkatkan keseimbangan kehidupan kerja
Tak bisa dipungkiri, banyak orang yang enggak menyempatkan diri untuk berolahraga karena merasa enggak memiliki waktu, ya.
Akan tetapi, perlu diketahui bahwa orang yang berolahraga secara teratur itu sebenarnya jauh lebih mungkin untuk dapat mencapai keseimbangan kehidupan kerja yang lebih baik.
Sebab, olahraga membantu mengurangi stres dan meningkatkan pikiran.
Selain itu, postur tubuh jadi lebih baik, sehingga risiko nyeri pun berkurang. Di sisi lain olahraga juga mampu meningkatkan energi, alhasil kita enggak mudah kelelahan.
Baca Juga: Tanpa Olahraga, 3 Kebiasaan Baik Ini Membuat Berat Badan Turun Dengan Sendirinya
2. Mengurangi risiko penyakit jantung
Pola makan yang sehat memang penting untuk mencegah kanker, obesitas, penyakit jantung, dan penyakit lainnya.
Akan tetapi, jangan lupa juga dengan latihan fisik, ya. Hal ini disebabkan olahraga bisa membantu mengubah sistem kekebalan tubuh.
Selanjutnya, jika rutin olahraga dengan intensitas tinggi, maka detak jantung lebih stabil, kebugaran kardiovaskular meningkat, dan mengurangi risiko penyakit jantung.
3. Baik untuk persendian
Olahraga yang tepat dan disesuaikan dengan kondisi serta porsi tubuh dapat bermanfaat untuk persendian.
Mengetahui hal ini, jadi kita semakin mengerti kalau olahraga enggak hanya bermanfaat bagi otot dan jantung saja, ya.
Ini karena, beraktivitas fisik secara rutin, olahraga dapat membuat persendian di tubuh jadi lebih fleksibel.
Baca Juga: Istilah-Istilah MotoGP: Grid, Paddock, Pole Position Hingga Rookie
4. Mempercepat pemulihan tubuh
Latihan aerobik dapat bermanfaat mempercepat pemulihan robekan otot, tendonitis, dan patah tulang.
Meski demikian, perlu diingat oleh kita bahwa sebelum kembali beraktivitas alangkah baiknya konsultasi ke dokter.
Jika memang diperbolehkan, maka berolahragalah asal dengan pengawasan penuh.
5. Meningkatkan energi
Mungkin banyak orang yang mengira bahwa olahraga itu hanya menguras energimu, ya.
Padahal, sebenarnya olahraga akan memberimu lebih banyak energi daripada menguras cadangan energimu, lo.
Betapa enggak, orang yang berolahraga secara teratur lebih cenderung memiliki lebih banyak energi di sepanjang hari.
Hal ini disebabkan olahraga merangsang komponen sel mitokondria dalam tubuh dan menghasilkan bahan kimia alami untuk menciptakan energi.
Baca Juga: Mudah dan Murah, Ini 5 Manfaat Kesehatan dari Olahraga Lari, Apa Saja?
6. Membuatmu lebih bahagia
Rutin melakukan aktivitas fisik akan membuat istirahat malam menjadi lebih baik, yang mampu menghasilkan hidupmu jauh lebih bahagia.
Hal ini berkaitan dengan peningkatan pelepasan endorfin atau kebugaran kardiovaskular.
Sehingga pada akhirnya kita pun jadi merasa lebih bahagia dan sehat.
-----
Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.
Source | : | GridHealth.ID |
Penulis | : | Febryan Kevin |
Editor | : | Regina Pasys |
Komentar