GridKids.id - Kids, pernahkah kamu mendengar tentang buah goji berry?
Buah ini dikenal sebagai buah yang bisa memperpanjang usia, lo. Hal itu karena ada manfaat menghambat penuaan bagi orang-orang yang mengonsumsinya.
Buah yang memiliki nama ilmiah Lycium barbarum ini berasal dari daratan Cina Selatan dan sudah dikenal dalam pengobatan tradisional tiongkok sejak 2000 tahun.
Buah ini memiliki rasa yang manis, bisa langsung dimakan atau dibuat sebagai campuran teh herbal atau jus.
Buah ini memiliki beragam kandungan nutrisi, seperti vitamin A, vitamin B1, vitamin B2, vitamin C, zat besi, selenium, kalium, seng, dan tembaga.
Goji berry memiliki kandungan antioksidan tinggi yang bisa melindungi tubuh dari radikal bebas.
Berikut ini adalah beberapa manfaat kesehatan buah goji berry, antara lain:
1. Meningkatkan imunitas tubuh
Dengan mengonsumsi buah goji berry bisa membantu meningkatkan kekebalan tubuh dari serangan penyakit.
Buah ini diketahui bisa meningkatkan limfosit atau sel darah putih yang berfungsi melindungi tubuh dari bakteri dan virus.
2. Membantu menurunkan berat badan
Kandungan serat yang tinggi dalam buah goji berry bisa membuatmu merasa kenyang lebih lama sehingga membuatmu makan lebih sedikit.
Serat dalam buah ini juga bisa mengontrol kadar gula darah dan nafsu makan.
Goji berry juga memiliki indeks glikemik rendah, sehingga pelepasan gula dalam darah terjadi lebih lambat setelah mengonsumsinya.
Selain itu, buah ini juga bisa meningkatkan metabolisme tubuh, sehingga tubuh bisa membakar lebih banyak kalori pada tubuh.
3. Membantu mengontrol gula darah
Goji berry bisa membantu menurunkan kadar gula darah, mengurangi resistensi insulin, meningkatkan toleransi gula dan memperbaiki sel produsen insulin.
Efek ini terkait dengan kandungan antioksidan tinggi yang terdapat dalam buah goji berry.
4. Cegah pertumbuhan sel kanker
Kandungan antioksidan tinggi pada goji berry juga bisa membantu mencegah pertumbuhan sel kanker.
5. Memiliki efek antipenuaan
Manfaat goji berry dipercaya bisa menghambat proses penuaan. Enggak heran, banyak produk kosmetik yang menggunakan goji berry di dalamnya.
Baca Juga: 5 Manfaat Teh Tawar untuk Tubuh, Membuat Awet Muda Hingga Cegah Stroke
Kandungan zeaxanthin bisa mencegah kerusakan sel kolagen akibat radikal bebas.
Selain itu, kandungan antioksidan yang ada dalam buah goji berry ini bisa melindungi kesehatan matamu.
Cara tepat konsumsi Goji Berry
Kamu bisa mengonsumsi dua porsi goji berry untuk memenuhi kebutuhan antioksidan dan vitamin pada tubuh.
Selain itu, bisa juga dikonsumsi bersama dengan sereal outmeal, yoghurt, atau kacang rebus.
Itulah beberapa manfaat kesehatan dan cara mengonsumsi buah goji berry.
Untuk mendapatkan manfaat kesehatan dari buah ini, tetap enggak boleh luput memperhatikan reaksi tubuhmu ketika mengonsumsinya.
Baca Juga: Bisa Sebabkan Ruam sampai Mual, Kenali Kondisi yang Sering Memicu Reaksi Alergi Buah
Hal ini disebabkan karena ada beberapa kasus alergi yang muncul setelah mengonsumsi goji berry.
Jika hal tersebut terjadi padamu, hentikan konsumsinya dan segera cari pertolongan medis.
----
Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.
Source | : | Hellosehat.com,Alodokter.com |
Penulis | : | Ayu Ma'as |
Editor | : | Regina Pasys |
Komentar