GridKids.id - Diabetes adalah salah satu penyakit yang bisa menimpa orang tua hingga orang-orang muda.
Diabetes penyakit yang tak menular, namun berlangsung dalam jangka panjang.
Ciri diabetes adalah meningkatnya kadar gula darah (glukosa) hingga di atas nilai normal.
Diabetes terdiri dari dua jenis utama yaitu diabetes tipe 1 dan tipe 2.
Penyakit ini cukup ditakuti karena komplikasi diabetes bisa menyebabkan penyakit jantung, kanker, gangguan ginjal, memicu amputasi, sampai kebutaan.
Kabar baiknya, pradiabetes dan penyakit diabetes tipe 2 dapat dicegah dengan pola hidup sehat.
Berikut beberapa cara mencegah diabetes:
1. Jaga berat badan tetap ideal
Perhatikan asupan makanan yang dikonsumsi, karena apa yang kita makan bisa berpengaruh pada berat badan.
Melansir Harvard Health Publishing, berat badan berlebih atau obesitas adalah penyebab utama diabetes tipe 2.
Untuk mengontrol berat badan, kamu bisa menggunakan kalkulator BMI (body mass index).
Jika nilai BMI tubuh kamu tinggi dan melebihi batas normal, maka kamu bisa saja mengalami obesitas.
Untuk itu, cara mencegah diabetes perlu melibatkan pengendalian berat badan.
2. Aktif bergerak dan rajin berolahraga
Di tengah pandemi ini, kita harus banyak di rumah untuk memutus rantai Covid-19.
Akibatnya, banyak orang bermalas-malasan dan lebih memilih bermain ponsel seharian.
Padahal salah satu cara mencegah diabetes dengan aktif bergerak dan rajin berolahraga.
Malas bergerak dan enggak pernah digunakan untuk berolahraga bisa jadi penyebab diabetes tipe 2, Kids.
Hal ini karena otot yang jarang digunakan untuk bergerak enggak dapat menyerap glukosa dengan optimal.
Kondisi ini bisa meningkatkan stres pada sel pembuat insulin yang bertugas mengontrol gula darah.
Enggak perlu olahraga berat kok, Kids, cukup berjalan santai selama setengah jam sehari.
3. Pola makan
Pola makan enggak sehat sangat dekat dengan penyakit diabetes, Kids.
Untuk menghindari diabetes sebaiknya hindari makanan olahan berbasis tepung terigu dan makanan instant.
Kamu juga bisa memilih karbohidrat kompleks dari beras merah atau biji-bijian.
Selain itu, hindari sering mengonsumsi minuman manis atau bersoda, perbanyaklah minum air putih, Kids.
Pastikan juga untuk memilih lemak sehat dari ikan, minyak zaitun, dan alpukat.
Hal yang tak kalah penting, batasi makan daging merah dan hindari daging olahan. Pilih ayam, ikan, tahu, tempe, atau telur untuk protein sehat.
Jangan lupa makan banyak serat dari buah dan sayur.
Terlalu stres juga berpengaruh pada kenaikan berat badan dan dapat meningkatkan risiko untuk terkena diabetes.
Saat kita stres, tubuh akan melepaskan hormon stres (kortisol) yang dapat meningkatkan kadar gula dalam darah. Hal ini memicu diabetes.
Selain itu, saat stres tubuh cenderung mudah lapar dan akhirnya kita makan dengan porsi yang lebih banyak dari biasanya.
Nah, sebaiknya kamu harus mengelola stres dengan baik, ya, agar tak melampiaskannya pada makanan, Kids.
Baca Juga: Sering Mengonsumi Jeroan? Sederet Masalah Kesehatan Ini Bisa Mengintai Tubuh, Salah Satunya Jantung
-----
Teman-teman, kalau ingin tahu lebih banyak tentang sains, dongeng fantasi, cerita misteri, dan pengetahuan seru, langsung saja berlangganan majalah Bobo dan Mombi SD. Tinggal klik di https://www.gridstore.id.
Penulis | : | Regina Pasys |
Editor | : | Regina Pasys |
Komentar