GridKids.id - Ginjal adalah salah satu organ tubuh yang penting, Kids.
Oleh sebab itu, merawat dan meningkatkan fungsi ginjal harus jadi sesuatu yang kita perhatikan.
Fungsi ginjal yang utama adalah membuang limbah dan cairan berlebih dari tubuh melalui urine.
Ginjal juga berfungsi untuk menyeimbangkan cairan dan mineral di tubuh seperti garam dan kalium, serta memproduksi sejumlah hormon.
Makanan berperan penting untuk memperbaiki fungsi ginjal. Dengan pola makan yang tepat, fungsi ginjal akan terjaga.
Melansir WebMD, penderita penyakit ginjal perlu mendapakan asupan protein, kalori, vitamin, dan mineral yang seimbang.
Selain itu, penderita juga pelu membatasi konsumsi makanan tertentu dan cairan agar enggak ada penumpukan mineral yang memperberat kerja ginjal.
Penderita yang sudah masuk tahap gagal ginjal kronis stadium akhir perlu ekstra hati-hati dalam memasukkan makanan dan minuman.
Pantangan penderita penyakit ginjal bisa berbeda-beda.
Namun, secara umum mereka harus membatasi zat gizi dan mineral tertentu, yang kelebihannya enggak bisa disaring oleh ginjal. Seperti sodium, kalium, fosfor, dan protein.
Melansir Kompas.com, inilah beberapa jenis makanan untuk memperbaiki fungsi ginjal agar enggak bertambah rusak:
Baca Juga: 4 Makanan Penyebab Batu Ginjal, Ternyata Sering Kita Makan Sehari-hari
Source | : | KOMPAS.com |
Penulis | : | Danastri Putri |
Editor | : | Grid Kids |
Komentar