1. Ruang Kantor
Lokasi pertama yang berpotensi besar menjadi titik penularan baru virus corona di era new normal adalah ruang kantor.
Sebelumnya, sama seperti kita yang masih harus belajar dari rumah, orang dewasa juga diimbau untuk bekerja dari rumah, Kids.
Tapi, di era new normal seperti sekarang ini memang banyak perusahaan yang sudah mulai memberlakukan karyawannya untuk datang ke kantor.
Baca Juga: Hentikan Mulai Sekarang, Menjemur Pakaian di Dalam Ruangan Justru Berbahaya, Ini Dampak Buruknya
Kontak yang lama di antara sesama karyawan membuka peluang untuk terjadi penularan kalau ternyata ada yang terinfeksi tapi belum terdeteksi.
Maka dari itu, setiap orang diimbau untuk tetap menggunakan menjaga jarak setidaknya 1,5 meter meski sudah memakai masker untuk mencegah penularan, Kids.
O iya, Bapak Yuri juga mengingatkan bahwa pengaturan ventilasi dan sirkulasi udara di kantor juga penting.
Penulis | : | Regina Pasys |
Editor | : | Regina Pasys |
Komentar