Alpukat
Siapa yang suka banget buah alpukat, nih? Kalau kamu menyukainya, bisa dicoba untuk dijadikan menu sahur, lo.
Soalnya, alpukat adalah buah yang kaya akan protein dan rendah gula.
Alpukat mengandung berbagai nutrisi yang penting untuk tubuh, misalnya asam lemak esensial, vitamin B, vitamin C, vitamin K, dan folat.
Jika dikonsumsi saat sahur, buah satu ini bisa menekan rasa lapar kita saat puasa, lo.
Baca Juga: Waspada dengan yang Serba Manis saat Puasa, Berbagai Pemanis Alami Ini Bisa Dijadikan Pengganti Gula
Selain itu, alpukat juga bisa membantu menjaga kadar gula darah dan kolesterol agar tetap stabil.
Enggak hanya itu, alpukat juga bisa meningkatkan aliran darah pada setiap organ di tubuh, salah satunya otak kita, Kids.
Kandungan baik alpukat bisa membantu kemampuan otak kita supaya tetap dapat fokus dan konsentrasi saat belajar meski berpuasa.
-----
Teman-teman, kalau ingin tahu lebih banyak tentang sains, dongeng fantasi, cerita misteri, dunia satwa dan komik yang kocak, langsung saja berlangganan majalah Bobo, Mombi SD, NG Kids dan Album Donal Bebek. Tinggal klik di https://www.gridstore.id
Source | : | hellosehat |
Penulis | : | Rahwiku Mahanani |
Editor | : | Regina Pasys |
Komentar