GridKids.id - Orang Indonesia suka sekali makan sambal.
Bahkan enggak lengkap rasanya makan kalau tanpa ditemani sambal.
Sambal dibuat dari cabai dan bumbu-bumbu yang dihaluskan, dibumbui dengan garam, gula, hingga penyedap rasa.
Sambal biasanya jadi teman makan nasi putih dan lauk pauk.
Tak hanya di Indonesia, ada juga sambal khas dari berbagai negara dunia. Apa saja macamnya?
Macam-Macam Sambal dari Berbagai Negara
1. Tabasco (Los Angeles, Amerika Serikat)
Salah satu saus pedas atau sambal pedas khas Amerika Serikat.
Tabasco dibuat dari cabai yang difermentasi selama kurang lebih 3 tahun.
Saus tabasco punya cita rasa pedas yang juga kuat rasa asam dari proses fermentasinya.
2. Sriracha (Thailand)
Baca Juga: Bukan Dibuang, Tempe Busuk Bisa Diolah Jadi Sambal Tumpang yang Bergizi
Sriracha adalah sambal khas Thailand.
Sriracha dibuat dari cabai fermentasi, bawang putih, cuka, garam, sampai gula.
Inilah kenapa sriracha punya rasa unik dan banyak digemari oleh siapa saja yang mencoba rasanya.
3. Wasabi (Jepang)
Wasabi adalah sambal khas Jepang yang terbuat dari ubi asli Jepang yang berwarna hijau.
Wasabi punya rasa yang lebih pedas daripada sambal yang berbahan dasar cabai.
Orang Jepang mungkin akan kepedasan makan cabai biasa dan lebih familiar dengan wasabi.
Orang Jepang lebih familiar menggunakan wasabi untuk memperoleh rasa pedas di makanan yang dimakannya.
4. Salsa Chili (Meksiko)
Salsa chili adalah salah satu sambal dari Meksiko yang punya banyak penggemar.
Salsa chili adalah berbagai jenis bahan-bahan yang dibuat dari cabai hijau, jagung pipil, juga bawang bombay.
Baca Juga: Mengenal Wasabi, Rempah Asal Jepang yang Punya Banyak Manfaat bagi Kesehatan
Salsa chili punya dua jenis penyajian yaitu dengan cara digiling sampai halus atau dicincang mirip sambal Matah khas Bali.
Salsa chili punya rasa yang asam juga pedas.
5. Sambar (Srilanka)
Srilanka punya sambal yang populer bernama sambar.
Tampilannya agak mirip dengan sambal yang biasa dikonsumsi di Indonesia.
Sambar khas Srilanka biasanya ditambahkan dengan parutan kelapa yang menambah cita rasa gurih.
6. Sambal Hitam (Malaysia)
Di Malaysia punya sambal hitam yang berasal dari daerah Pahang, Malaysia.
Sambal hitam dibuat dari ikan bilis yang ditumis dengan bumbu cabai, bawang putih, bawang merah, juga belimbing wuluh.
Sambal hitam sering disajikan dalam berbagai acara-acara besar tertentu.
7. Piri-Piri (Afrika Selatan)
Baca Juga: Keunikan Sambal Matah, Sambal Rajang Segar dari Bali
Piri-piri adalah sambal khas Afrika Selatan.
Piri-piri dibuat dari cabai rawit merah, kulit jeruk, paprika, daun bay, taragan, oregano, dan sedikit perasan lemon.
Piri-piri punya rasa yang cukup unik, karena enggak hanya pedas tapi juga asam dan manis.
Itulah tadi beberapa contoh sambal dari berbagai negara dunia.
Manakah di antaranya yang pernah kamu jajal, nih, Kids?
Pertanyaan: |
Dari bahan apa tabasco dibuat? |
Petunjuk, cek lagi halaman 1. |
----
Jangan lupa kunjungi juga akun youtube GridKids untuk mendapatkan berbagai informasi visual dalam bentuk video dan shorts yang bisa menambah wawasanmu, Kids!