GridKids.id - Tahukah kamu? Daun bawang sering kali dianggap sama dengan daun kucai, lo.
Daun bawang dan daun kucai sering digunakan dalam masakan untuk memberikan rasa segar dan aroma yang khas.
Meski sering kali digunakan secara bergantian atau dianggap serupa, sebenarnya keduanya mempunyai perbedaan.
Nah, daun bawang adalah salah satu bumbu dapur paling populer di Indonesia.
Batangnya yang ramping dan berwarna hijau muda dengan ujung daun yang pipih dan runcing, menjadi ciri khasnya.
Daun bawang mempunyai aroma khas bawang bombai yang kuat sehingga membuatnya digemari untuk berbagai hidangan.
Daun bawang kaya akan vitamin A, C, K, dan B kompleks, serta mineral seperti kalsium, kalium, dan magnesium.
Sering kali daun bawang digunakan sebagai garnish untuk menambah rasa dan aroma pada berbagai hidangan, seperti sup, mi, nasi goreng, dan tumisan.
Sementara daun kucai dapat dipotong dan ditumis sebagai bumbu tambahan.
Daun kucai cocok untuk dijadikan campuran bakwan dan berbagai hidangan seafood.
Yuk, kita cari tahu sama-sama apa saja perbedaan daun bawang dan daun kucai, ya!
Baca Juga: Mudah Layu dan Menguning, Ini 6 Cara Menyimpan Daun Bawang agar Awet hingga Sebulan