3. Kulit terluar biji jagung yang keras punya kandungan serat yang terbuat dari selulosa yang enggak bisa dicerna dan keluar bersama kotoran.
4. Serat jagung bisa berperan sebagai prebiotik yang jadi makanan baik untuk bakteri sehat dalam usus.
5. Bakteri di mikrobioma usus akan mengubah jagung yang kamu konsumsi jadi asam lemak rantai pendek.
6. Asam lemak rantai pendek bisa membantu menurunkan risiko kanker kolorektoral.
7. Kanker kolorektoral adalah kanker yang tumbuh di usus besar (kolon) juga di bagian paling bawah usus besar yang terhubung ke anus (rektum).
8. Jagung juga punya potensi mencegah divertikular atau munculnya kantong di dinding usus besar.
9. Gejala utama penyakit divertikular yaitu kram, perut kembung, pendarahan, hingga infeksi.
10. Karena kaya kandungan serat, makan jagung bisa membuatmu kenyang lebih lama.
11. Olahan jagung yang populer seperti popcorn menurut penelitian ilmiah diketahui bisa menurunkan risiko penyakit divertikular.
12. Nasi jagung adalah olahan jagung tradisional yang umum dikonsumsi di Indonesia dan baik untuk cegah sembelit atau susah buang air besar.
Itu tadi beberapa fakta tentang manfaat kesehatan usus dan pencernaan orang yang mengonsumsinya.
----
Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.