Find Us On Social Media :

Terbuat dari Bahan Alami, Ini 7 Minuman Herbal yang Bantu Redakan Perut Kembung

Perut kembung adalah rasa penuh dan enggak nyaman di perut yang sering kali disertai dengan gas.

GridKids.id - Perut kembung adalah rasa penuh dan enggak nyaman di perut yang sering kali disertai dengan gas.

Ini adalah masalah pencernaan yang umum dan dapat dialami oleh siapa saja, dari anak-anak hingga orang dewasa.

Perut kembung dapat disebabkan karena makan terlalu cepat, sering mengonsumsi makanan berlemak, hingga minum minuman bersoda.

Biasanya perut kembung ditandai dengan meningkatnya frekuensi kentut atau perut terasa keras.

Berikut ini merupakan beberapa minuman yang ampuh meredakan perut kembung, apa saja?

1. Teh Jahe

Teh jahe telah lama dikenal memiliki sifat antiinflamasi dan pencernaan yang baik.

Jahe membantu meredakan peradangan dalam sistem pencernaan dan mendorong pergerakan makanan melalui usus.

Khasiat ini dapat membantu meredakan perut kembung ya, Kids.

2. Infused Water Lemon dan Mint

Air lemon dan mint enggak hanya menyegarkan, tetapi juga membantu meningkatkan pencernaan dan meredakan kembung.

Baca Juga: Perut Sering Kembung Bikin Tak Nyaman, 5 Kebiasaan Makan Ini Bisa Jadi Penyebabnya