Find Us On Social Media :

7 Macam Kuliner Khas Daerah di Indonesia yang Muncul di Bulan Ramadan

Kolak biji salak adalah salah satu sajian berbuka puasa yang populer selama bulan puasa.

GridKids.id - Masuk ke bulan Ramadan, kita pasti akan mulai bersemangat karena akan membahas banyak kuliner lezat, nih, Kids.

Biasanya akan banyak penjaja makanan berbuka puasa selama bulan Ramadan.

Dan dari banyak jenis makanan yang dijajakan berjejer itu akan selalu ramai dan banyak dicari pembeli, lo.

Meski muncul musiman, kehadiran para penjaja makanan khas Ramadan selalu ditunggu-tunggu dan disambut dengan antusias. Apa kamu termasuk salah satunya?

Dilansir dari berbagai sumber, berikut ini adalah beberapa kuliner khas Ramadan di Indonesia yang perlu kamu ketahui, apa saja, ya?

Kuliner khas Ramadan di Indonesia

1. Ketan Bintul (Banten)

Ketan bintul adalah salah satu takjil andalan berbuka puasa yang disebut-sebut sudah ada sejak abad 16, lo.

Terbuat dari ketan, ketan bintul diberi tambahan serundeng yang disangrai dengan rempah yang harum juga lezat.

Ketan bintul biasanya akan dicocol lagi dengan kuah semur daging atau dimakan bersamaan dengan empal daging sapi yang empuk.

Olahan ketan satu ini umumnya hanya dijual selama bulan Ramadan saja.

Baca Juga: 15 Fakta Menarik Kunafa, Takjil Manis Khas Ramadan dari Timur Tengah