Find Us On Social Media :

7 Jenis Sate Khas Berbagai Daerah Indonesia, Tak Hanya Sate Madura

Sate adalah olahan daging yang ditusuk di tusukan bambu dan dibakar di atas arang. Apa saja jenis-jenis sate yang populer di Indonesia?

GridKids.id - Sate adalah salah satu olahan daging yang dimasak dengan cara dibakar di atas arang.

Yap, sate adalah salah satu kuliner Indonesia yang banyak digemari dan dijual sebagai makanan pinggir jalan.

Meski begitu, sate juga bisa ditemukan dibuat dan disajikan di restoran atau rumah makan keluarga.

Sate ada yang dijual dengan cara berkeliling perumahan atau gang-gang juga.

Jenis sate yang populer dikonsumsi dan digemari di Indonesia, misalnya sate ayam atau sate kambing.

Namun, sebenarnya banyak juga sate yang dibuat dari berbagai jenis daging ikan, daging sapi, bahkan jamur.

Nah, kali ini kamu akan diajak melihat beberapa jenis sate yang terkenal di Indonesia.

Tak hanya unik tapi lezat dan menggambarkan ciri-ciri sebuah daerah tempat asal dari sate ini, Kids.

Yuk,simak bersama jenis-jenis sate khas Indonesia di bawah ini.

Sate Khas Indonesia

1. Sate Madura

Baca Juga: Menelusuri Jejak Kuliner Sate, Sajian Ikonik Resep Warisan Nusantara

Sate Madura adalah salah satu olahan sate khas yang paling populer di Indonesia.

Sate ini dibumbui dengan bumbu kacang, kecap manis, irisan bawang merah, juga cabai rawit.

Sate Madura umumnya terbuat dari ayam, meski ada juga menyajikan sate daging sapi.

Sate Madura banyak dijual di berbagai daerah di Indonesia secara berkeliling, dengan gerobak atau bakulan.

Sate Madura disajikan dengan lontong atau nasi putih.

2. Sate Padang

Sate Padang adalah salah satu olahan sate yang kaya rempah.

Bukan bumbu kacang, bumbu untuk sate padang terbuat dari tepung beras berwarna kuning kemerahan dari tambahan kunyit juga cabai.

Bukannya daging ayam, sate padang menggunakan jeroan sapi rebus, seperti paru, lidah, hingga kikil.

Biasanya sate padang dimakan dengan ketupat juga keripik lado singkong yang pedas manis.

3. Sate Kere (Solo)

Baca Juga: 10 Fakta Menarik Sate Kere, Kuliner Merakyat yang Lahir Sejak Era Penjajahan

Jika sate lain terbuat dari daging, sate kere dari Solo terbuat dari protein nabati yaitu ampas tahu dan tempe (gembus).

Bumbu yang dipakai untuk memasaknya adalah bumbu kecap dan kacang tanah yang dihaluskan.

Tak hanya gembus, sate kere dibuat dengan menambahkan jeroan seperti ginjal, koyor, kikil, dan paru.

4. Sate Maranggi (Purwakarta)

Sate Maranggi adalah olahan daging sapi yang dimarinasi lebih dulu sebelum dibakar.

Inilah kenapa sate ini enggak ditambahi saus apa-apa lagi, karena dagingnya sudah kaya rasa.

Rendaman untuk memarinasi daging sapinya terbuat dari ketumbar, jahe, kunyit, lengkuas, juga cuka lahang yang terbuat dari aren.

5. Sate Ambal (Kebumen)

Sate ambal dibuat dari daging ayam kampung yang dibumbui dan dibakar di atas arang yang berasal dari batok kelapa.

Saus sate ambal terbuat dari tempe kukus yang dihaluskan bersama bawang merah, bawang putih, dan gula aren.

6. Sate Klatak (Bantul, Yogyakarta)

Baca Juga: 7 Kuliner Sate Populer dari Berbagai Negara Dunia, Apa Saja?

Biasanya sate akan dibuat dengan menusukkan daging ke tusukan bambu.

Sate unik satu ini dagingnya ditusuk di jeruji besi sebelum dibakar di atas arang kayu.

Bukannya ditemani saus kacang dan irisan bawang merah dan cabai, sate kambing klatak disajikan bersama kuah gulai kambing dan nasi atau lontong.

7. Sate Buntel (Solo)

Jika sate-sate lain dibuat dari irisan daging kecil-kecil, sate buntel dibuat dari daging kambing cacah yang diiris kecil-kecil lalu dibungkus dalam usus.

Bungkusan daging itu lalu ditusuk dengan lidi atau sayatan bambu yang dibakar di atas arang kayu.

Sate buntel akan ditemani dengan bumbu kecap atau kecap yang dicampur kacang tanah yang dihaluskan.

Itu tadi beberapa jenis sate-sate khas Indonesia yang lezat, populer, juga unik. Mana nih yang jadi favoritmu, Kids?

 ----

Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.