Find Us On Social Media :

6 Makanan Rendah Kalori yang Cocok jadi Menu Diet, Apa Saja?

Ada beberapa jenis makanan yang rendah kalori untuk menu diet.

GridKids.id - Kids, ada banyak jenis makanan yang bisa dijadikan menu diet.

Tentu makanan rendah kalori adalah jenis makanan terbaik sebagai menu diet.

Nah, kali GridKids akan menyajikan beberapa makanan rendah kalori untuk menu diet.

Lantas, apa saja jenis makanannya? Yuk, kita simak satu per satu!

Daftar Makanan Rendah Kalori untuk Menu Diet

1. Es kul kul

Es kul kul adalah buah-buahan yang ditusuk dengan lidi dan dibekukan, lalu dicelupkan ke dalam cokelat.

Buah-buahan yang digunakan biasanya buah pisang, anggur, atau stroberi.

Kalau ingin menjadikannya camilan rendah kalori, kamu cukup mengganti cokelat cair dengan yoghurt.

2. Telur rebus

Untuk diketahui, satu butir telur rebus hanya mengandung sekitar 78 kalori.

Baca Juga: 7 Makanan Tradisional Indonesia yang Cocok Jadi Menu Diet, Apa Saja?

Selain menjadi camilan rendah kalori, telur rebus juga tinggi protein.

Kamu bisa mengonsumsi telur rebus secara langsung atau dipadukan dengan makanan lain.

3. Popcorn

Jika selama ini kamu mengira popcorn tinggi kalori, nyatanya makanan ini hanya mengandung kurang dari 100 kalori, lo.

Namun, pastikan kamu mengonsumsi popcorn tanpa tambahan perasa.

Jika ingin membuat rasa popcorn lebih gurih, kamu bisa memasaknya dengan sedikit garam.

4. Apel

Apel adalah buah yang sangat populer dan sering dijumpai di seluruh dunia.

Buah ini memiliki rasa manis yang segar dan tekstur renyah, membuatnya menjadi salah satu camilan favorit di banyak negara.

5. Kentang Manis

Kentang manis adalah makanan rendah kalori yang tinggi serat dan mengandung vitamin A, vitamin C, dan potasium.

Baca Juga: Bagaimana Sebuah Singkong Bisa Menjadi Tape? #AkuBacaAkuTahu

6. Ikan dan Daging Tanpa Lemak

Ikan seperti salmon, ikan tuna, ayam tanpa kulit, dan daging sapi tanpa lemak adalah sumber protein berkualitas tinggi dengan sedikit lemak jenuh.

Ini membantu memenuhi kebutuhan protein tanpa menambah banyak kalori.

Itulah beberapa makanan rendah kalori yang cocok dijadikan sebagai menu diet.

-----

Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.