Find Us On Social Media :

9 Fakta Menarik Mie Tiaw, Kuliner Mie Ikonik Khas Kota Pontianak

Mie tiaw khas Pontianak dikenal akan cita rasanya yang kaya rasa dan punya tiga versi, yaitu siram, goreng, dan kuah.

Fakta Menarik Mie Tiaw Khas Pontianak

1. Berbeda dengan kwetiau goreng yang biasanya berisikan berbagai isian seperti daging ayam, bakso, sosis, hingga berbagai seafood, mie tiaw khas Pontianak menggunakan daging sapi.

2. Mie tiaw mudah ditemukan sebagai sajian yang dijual sampai larut malam di Pontianak.

3. Tak hanya daging, ada tambahan babat, tauge, sawi hijau, dan berbagai topping lainnya sesuai selera.

4. Biasanya mie tiaw ditemani dengan jus jeruk pontianak.

5. Mie tiaw merupakan sebutan lain untuk kwetiaw siram yang umum dijual di rumah makan orang peranakan di Pontianak

6. Mie yang digunakan untuk sajian mie tiaw adalah mie dari tepung beras yang bentuknya lebih lebar dari jenis mie lainnya.

7. Mie tiaw di Pontianak punya beberapa versi, yaitu mie tiaw siram, mie tiaw goreng, dan mie tiaw rebus.

8. Untuk mengurangi rasa berminyak, mie tiaw biasanya disajikan bersama acar segar yang terbuat dari bawang merah, wortel, juga cabe rawit segar yang direncam air cuka.

9. Mie tiaw juga biasanya disajikan dengan pelengkap seperti tomat, timun, hingga selada segar.

Nah, Kids, itulah tadi beberapa fakta menarik mie tiaw khas Pontianak yang wajib dicoba ketika kamu berkunjung ke ibu kota provinsi Kalimantan Barat ini. Penasaran ingin mencobanya juga, ya?

 ----

Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia