Find Us On Social Media :

Selain Bayam, Ini Dia 5 Makanan Tinggi Zat Besi yang Baik untuk Tubuh

Bayam merupakan makanan yang tinggi zat besi.

GridKids.id - Kids, zat besi merupakan mineral yang penting bagi tubuh kesehatan tubuh secara keseluruhan.

Zat besi ini memiliki peran penting yang dapat mengangkut oksigen dalam darah dan menyediakan energi.

Untuk itu, kita disarankan mengonsumsi sejumlah makanan yang mengandung tinggi zat besi.

Sebab, kekurangan zat besi dikaitkan dengan peningkatan risiko anemia defisiensi zat besi.

Lalu, apa saja makanan yang banyak mengandung zat besi? 

Makanan Tinggi Zat Besi

Berikut adalah sejumlah makanan yang mengandung tinggi zat besi:

1. Bayam

Bayam memberikan banyak sekali manfaat kesehatan dengan kalorinya yang sangat sedikit.

Ada sekitar 100 gram bayam mentah yang mengandung 2,7 mg zat besi atau 15% dari kebutuhan harian.

Walau zat besi dalam bayam merupakan non-heme, yang tak dapat terserap dengan baik, bayam pun kaya akan vitamin C.

Baca Juga: Kaya Zat Besi, Ini Sederet Manfaat Terbaik Sayur Bayam untuk Kesehatan