GridKids.id - Apakah kamu sering tidur di pagi hari, Kids?
Meski telah tidur cukup di malam hari, sering kali enggak menutup kemungkinan kita akan mengantuk di pagi hari, ya.
Tak sedikit orang yang memilih melanjutkan tidur di pagi hari padahal bisa menurunkan produktivitas, lo.
Tidur di pagi hari ternyata bisa berdampak negatif bagi kesehatan terlebih dalam jangka panjang.
Salah satu dampak negatif tidur di pagi hari adalah membuat tubuh lemas dan lesu serta mengganggu tidur selanjutnya.
Selain itu juga bisa meningkatkan risiko penyakit mematikan seperti diabetes tipe 2 dan penyakit jantung.
Untuk mengetahui apa saja cara mencegah tidur di pagi hari, simak informasi di bawah ini, Kids.
Cara Mencegah Tidur di Pagi Hari
1. Tetapkan Rutinitas Tidur yang Konsisten
Bentuklah kebiasaan tidur yang konsisten dengan tidur dan bangun pada jam yang sama setiap hari.
Tubuh memiliki jam biologis internal yang disebut sirkadian yang mengatur ritme waktu tidur.
Baca Juga: 4 Tips Membangunkan Orang Tidur di Pagi Hari, Tak Hanya Pasang Alarm