Find Us On Social Media :

Sudah Diet tapi Sulit Kurus? Berikut Urutan Golongan Darah yang Mudah Gemuk

Faktor golongan darah membuat seseorang susah kurus.

GridKids.id - Kids, apa kamu sedang menjalani program diet, namun masih kesulitan untuk menurunkan berat badan?

Ada beberapa faktor yang dapat memengaruhi naik turunnya berat badan.

Yap, termasuk golongan darah. Terdapat empat golongan darah yang umun, yaitu A, B, AB, dan O.

Tahukah kamu? Berdasarkan penelitian ada golongan darah yang berat badannya cenderung gampang naik, lo.

Untuk itu, para pemilik golongan darah harus berhati-hati dan atur pola makan sebaik mungkin.

Hal tersebut dapat menghindarkan kita dari kegemukan atau obesitas.

Soalnya, kelebihan berat badan atau bahkan jika mengalami obesitas bisa menimbulkan sejumlah masalah bagi kesehatan, lo.

Berikut ini daftar urutan golongan darah yang berat badannya paling gampang naik. Cek, yuk!

1. Golongan Darah O

Pemilik golongan darah O cenderung memiliki selera makan yang besar, nih.

Enggak hanya itu, para golongan darah O juga biasa makan dengan lahap dan cepat.

Baca Juga: 5 Manfaat Kacang Hazelnut, Salah Satunya Menurukan Berat Badan

Padahal efek samping makan terlalu cepat dapat membuat sistem pencernaan kita bekerja cepat juga.

Hal itu bisa mengakibatkan usus mengalami kesulitan untuk mencerna makanan yang masuk, Kids.

Enggak hanya itu, usus juga sulit untuk menyerap nutrisi yang masuk secara maksimal. 

Usus juga akan meninggalkan sisa-sisa zat serta racun di dalam tubuh.

Belum lagi, makan kelewat cepat juga membuat perut terasa begah, Kids. Jadi sebaiknya mulai dihindari, ya.

2. Golongan Darah B

Berbeda dengan golongan darah O, pemilik golongan darah B justru memiliki kebiasaan makan dalam waktu yang lama, Kids.

Namun, hal tersebut juga memiliki efek buruk.

Efeknya para pemilik golongan darah B jadi sering nambah setiap kali makan, nih.

Terlebih lagi kalau mereka sedang makan masakan yang mereka sukai.

3. Golongan Darah A

Baca Juga: Olaharaga yang Cocok untuk Penyandang Diabetes Tipe 2, Salah Satunya Berenang

Urutan selanjutnya ditempati oleh golongan darah A

Tipe golongan darah ini cenderung mudah terpengaruh dengan program penurunan berat badan.

Jadi, enggak jarang mereka menjadi terbiasa hanya memakan makanan yang ada di piringnya saja.

Mereka juga pandai dalam mengontrol asupan makanan yang dikonsumsi.

4. Golongan Darah AB

Terakhir, ada golongan darah AB.

Pemilik golongan darah ini biasanya malah perlu diingatkan agar enggak lupa untuk makan secara teratur, nih.

Soalnya, mereka biasanya hanya makan ketika suasana hatinya sedang baik atau hanya di saat tertentu mana kala ingin makan, Kids.

Oleh karena kebiasaan tersebut, mereka cenderung rentan mengalami masalah gangguan makan.

-----

Ayo kunjungiadjar.iddan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.