GridKids.id - Kegiatan mudik,menjadi salah satu tradisi lebaran di Indonesia.
Lebaran menjadi momen di mana keluarga besar berkumpul bersama.
Enggak heran, saat lebaran banyak orang kembali ke kampung halaman untuk berkumpul bersama keluarga.
Ada banyak cara untuk melakukan perjalanan mudik.
Kamu dapat menggunakan kapan, pesawat, mobil hingga motor.
Namun, salah satu hal yang ditakutkan orang tua saat mudik adalah anak-anak mengalami mabuk perjalanan.
Memang hal wajar jika anak-anak mengalami mabuk perjalanan.
Gejala mabuk perjalanan adalah mual, pusing, sakit kepala, dan muntah.
Penyebab mabuk perjalanan saat mudik disebabkan oleh ketidakseimbangan yang terjadi antara apa yang dilihat oleh mata dan apa yang dirasakan oleh telinga dan sistem saraf pusat kita.
Saat kendaraan bergerak, mata kita melihat gerakan dan pergerakan di sekitar kita.
Sementara telinga dan sistem saraf pusat merasakan gerakan dan percepatan yang sama, tetapi tanpa gerakan fisik yang sesuai.
Baca Juga: 5 Tips Mengajak Kucing untuk Perjalanan Mudik dengan Mobil