Find Us On Social Media :

4 Dampak Negatif Makan Berlebihan saat Berbuka Puasa, Apa Saja?

Kebiasaan makan berlebihan ketika berbuka puasa bisa menyebabkan beberapa gangguan kesehatan, salah satunya lemas dan mengantuk.

GridKids.id - Setelah seharian berpuasa, terkadang berbagai sajian yang ada di hadapanmu mendorongmu jadi enggak sabar untuk melahap semuanya, ya, Kids.

Enggak jarang beberapa orang punya kebiasaan untuk makan berlebihan ketika berbuka puasa.

Padahal kebiasaan makan berlebihan di waktu berbuka bisa membawa dampak negatif yang membahayakan kesehatanmu, lo.

Setelah belasan jam perutmu kosong dan enggak mendapat asupan makanan dan minuman, sistem pencernaanmu perlu menyesuaikan diri dan menerima asupan sedikit demi sedikit, nih, Kids.

Kalau kamu makan berlebihan ketika berbuka puasa maka nantinya kamu akan merasa kekenyangan dan kurang nyaman.

Sensasi kekenyangan ini juga bisa diikuti dengan keluhan mual dan ingin muntah, hingga perasaan lemas setelahnya.

Dilansir dari laman halodoc.com, berikut ini adalah beberapa dampak negatif yang akan tubuhmu alami jika kamu punya kebiasaan makan berlebihan ketika buka puasa, di antaranya:

Dampak Negatif Makan Berlebihan ketika Buka Puasa

1. Gangguan Pencernaan

Kamu mungkin sudah enggak asing dan sering mendengar bahwa makan terlalu banyak ketika berbuka puasa akan membuat sistem pencernaan enggak siap dan kaget.

Perut yang kosong enggak bekerja seperti biasa karena enggak ada asupan makanan atau minuman yang masuk ke dalam tubuh.

Baca Juga: Bolehkah Berbuka Puasa dan Makan Sahur dengan Makanan Pedas?