Find Us On Social Media :

4 Dampak Negatif Begadang Selama Bulan Puasa, Buat Tubuh Jadi Lemas

Selama bulan puasa banyak orang yang sering terganggu waktu tidurnya. Apa saja dampak negatifnya?

GridKids.id - Tak hanya pola makan yang berubah selama bulan puasa, perubahan jam tidur juga menjadi masalah bagi beberapa orang.

Orang yang berpuasa dianjurkan untuk bangun tidur di dini hari untuk makan sahur.

Ternyata hal ini bisa membuat kita jadi kurang tidur dan membawa dampak negatif untuk kesehatan kita selama ramadan, lo.

Beberapa orang yang kadang sulit tidur tepat waktu bahkan lebih memilih begadang supaya enggak melewatkan sahur.

Barulah setelah makan sahur, mereka akan pergi tidur padahal kebiasaan ini enggak sehat bagi metabolisme tubuhmu.

Meski enggak hanya buruk dilakukan ketika bulan puasa, kebiasaan begadang atau kurang tidur tetap enggak dianjurkan karena bisa membawa dampak negatif bagi kesehatan.

Ketika seseorang begadang atau terjaga di malam hari bisa membuat waktu tidur jadi berkurang.

Padahal tidur sangat penting untuk mengembalikan energi setelah seharian beraktivitas sembari menjalankan ibadah puasa.

Dilansir dari laman klikdokter.com, berikut adalah beberapa keluhan yang muncul jika kamu sering begadang selama bulan puasa, di antaranya:

Dampak Negatif Begadang Selama Bulan Puasa

1. Kurang Konsentrasi

Baca Juga: Tak Hanya Lesu, Berikut 5 Dampak Buruk Punya Kebiasaan Begadang Sampai Larut Malam

Ketika seseorang kurang tidur akibat begadang maka konsentrasinya bisa makin berkurang.

Kondisi ini biasanya akan ditandai dengan perasaan kantuk yang sangat kuat, diikuti pusing, hingga sakit kepala.

Keluhan yang muncul ini bisa membuatmu jadi sulit fokus dalam beraktivitas.

Kondisi ini makin buruk lagi ketika tubuhmu kurang cairan dan elektrolit selama menjalankan ibadah puasa di siang hari.

2. Lemas

Ketika kamu tidur, tubuh akan memperbarui sel-sel di dalamnya.

Nah, bayangkan jika kamu kurang tidur, Kids, tentunya proses pembaruan sel-sel tubuh enggak bisa terjadi secara maksimal.

Meski bisa saja terlihat sepele, perasaan lemas karena kurang tidur bisa mengganggu kegiatan sehari-harimu.

Hal ini bisa memengaruhi aktivitas hingga produktivitasmu selama berpuasa.

3. Kesehatan Kulit Terganggu

Tak hanya memengaruhi organ dan sel-sel tubuh, kurang tidur bisa terlihat jelas dari kulit seseorang.

Baca Juga: Mudah Dilakukan, Ini 6 Cara untuk Mengurangi Kebiasaan Begadang Agar Kesehatan Terjaga

Ketika kamu kurang tidur, biasanya akan muncul kantung mata yang membuatmu terlihat lelah dan enggak bugar.

Kalau kamu punya kebiasaan ini maka kesehatan kulitmu akan terpengaruh dan terasa lebih kusam.

Bahkan bisa-bisa membuat munculnya berbagai efek pada kulit seperti jerawat, flek, kerutan, hingga tanda-tanda penuaan dini lainnya.

Kulit akan kehilangan tekstur halus dan elastisitasnya akibat produksi hormon stres atau kortisol yang mengganggu proses pemecahan kolagen kulit.

4. Maag

Kebiasaan begadang biasanya membuat suasana hati jadi terpengaruh, lo, Kids.

Hal ini bisa menyebabkan seseorang sulit mengendalikan emosi dan jika enggak bisa dikendalikan akan memengaruhi produksi asam lambung yang meningkat.

Maag yang kambuh selama puasa bisa membuat sensasi enggak nyaman yang mengganggu jalannya aktivitas atau rutinitasmu.

Beberapa orang dengan riwayat maag harus membatalkan puasa ketika penyakitnya ini kambuh, Kids.

Itulah empat dampak negatif begadang selama bulan Puasa bagi kesehatan tubuhmu.

 ----

Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.