Find Us On Social Media :

Berkaitan dengan Kebudayaan, Ini 5 Kebiasaan Makan Unik di Asia #AkuBacaAkuTahu

Diketahui ada beberapa aturan atau kebiasaan makan di negara Asia yang biasanya diikuti secara ketat dan bersifat universal.

4. Dilarang Makan Nasi Menggunakan Garpu

Tahukah kamu? Di Thailand terdapat kebiasaan makan yang melarang menggunakan garpu.

Nasi harus dimakan dengan sendok, sedangkan garpu hanya digunakan untuk makanan lain.

Jika seseorang yang makan nasi menggunakan garpu akan dianggap kelas rendah.

Tak hanya itu, makan nasi menggunakan sumpit juga dianggap hal yang norak, nih.

5. Dilarang Membuang Makanan yang Jatuh

Timur Tengah memiliki kebiasaan makan yaitu melarang membuang makanan yang jatuh ke lantai.

Orang Timur Tengah biasanya akan mengambil makanan tersebut, menciumnya, dan mengangkatnya setara dengan kening sebelum meletakkannya kembali ke piring, Kids.

Diketahui cara ini dilakukan untuk menghormati makanan dan orang-orang yang sudah membuat makanan tersebut.

Nah, demikianlah informasi tentang kebiasaan makan yang unik di negara-negara Asia.

-----

Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.