Find Us On Social Media :

15 Istilah Olahraga Senam Lantai dan Sejarah Singkatnya, Sudah Ada Sejak 2700 SM

Senam lantai adalah salah satu cabang senam artistik yang mengandalkan kekuatan, kelenturan, juga keseimbangan tubuh atletnya.

GridKids.id - Kids, kalian pasti enggak asing dengan senam lantai yang biasa kalian praktikan ketika pelajaran olahraga di sekolah.

Senam lantai merupakan salah satu cabang senam artistik yang memadukan beberapa gerakan tertentu dalam satu waktu.

Olahraga senam lantai ini merupakan perpaduan keindahan gerak tubuh, kekuatan gerak, keluwesan gerak dan kelenturan gerak yang dilakukan di atas sebuah matras yang lebar.

Gerakan yang dilakukan dalam senam lantai ini berupa gerakan bebas sesuai dengan kemampuan dan batas toleransi seorang atlet.

Inilah kenapa atlet akan terus berlatih supaya bisa memberikan penampilan terbaiknya untuk para penonton dan pendukungnya.

Atlet harus bisa bekerja keras untuk bisa menjaga kekuatan dan kelenturan tubuhnya di waktu bersamaan.

Senam lantai disebut sudah ditemukan dan dilakukan oleh manusia bahkan sejak sebelum masehi, yaitu pada 2700 SM di China. 

Masuknya senam ke Indonesia dibarengi dengan ditetapkannya pendidikan kebugaran jasmani sebagai mata pelajaran wajib di sekolah pada era penjajahan Belanda di Indonesia.

Sistem senam lantai yang pertama diperkenalkan pada tahun-tahun awalnya adalah gaya Jerman, barulah pada beberapa tahun setelahnya diubah jadi gaya Swedia.

Sistem pendidikan jasmani senam lantai ini dibawa oleh Dr. H.F. Minkema seorang perwira kesehatan yang berasal dari angkatan laut kerajaan Belanda.

Lalu, apa sajakah istilah-istilah variasi dalam olahraga senam lantai yang perlu kamu ketahui? Yuk, simak sama-sama uraian lengkapnya di bawah ini.

Baca Juga: Jenis-Jenis Gerakan dalam Senam Irama, Materi Kelas 6 SD Tema 5

Istilah-Istilah Variasi dalam Olahraga Senam Lantai

1. Guling ke depan (forward roll)

2. Guling ke belakang (backward roll)

3. Lenting tangan putar (round off)

4. Lenting tangan ke belakang (flik flak)

5. Guling Lenting (roll kiep)

6. Meroda

7. Lompat Jongkok

8. Salto ke depan (summer vault)

9. Salto ke belakang (back summer vault)

10. Sikap Lilin

Baca Juga: Contoh Pola Gerak Dominan dalam Senam Lantai Menggunakan Alat: Bertumpu, Bergantung

11. Lompat harimau (tiger sprong)

12. Lompat ikan (snuck)

13. Keseimbangan lutut berguling (squat roll)

14. Berdiri di kepala (kopstand)

15. Kayang (brug)

Nah, itulah istilah-istilah variasi dalam olahraga senam lantai yang perlu kamu ketahui.

Mulai dari guling ke depan atau forward roll sampai kayang atau brug.

 ----

Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.