Find Us On Social Media :

7 Makanan Kaya Kolagen yang Baik untuk Kulit, dari Putih Telur hingga Ikan

Ayam adalah salah satu asupan protein yang kaya kandungan kolagen yang baik untuk kulit dan jaringan tubuh.

GridKids.id- Kolagen merupakan salah satu jenis protein berserat dan tak larut yang jumlahnya berlimpah dalam tubuh manusia.

Kolagen merupakan fondasi utama yang membangun tulang, kulit, urat, juga jaringan ikat yang memberikan struktur juga kekuatan bagi seluruh tubuh agar menyatu jadi satu kesatuan.

Tak hanya bisa menyatukan berbagai jaringan tubuh, kolagen juga berfungsi untuk memulihkan jaringan tubuh yang mengalami luka, bisa membantu menguatkan tulang dan melenturkan kulit.

Kolagen disebut banyak ditemukan dalam bahan panganan yang berasal dari hewan, tapi ada juga beberapa jenis sayur dan buah-buahan yang memiliki kandungan kolagen di dalamnya.

Berikut ini adalah beberapa kandungan makanan yang memiliki kandungan kolagen di dalamnya, di antaranya:

Makanan yang Memiliki Kandungan Kolagen

1. Putih Telur

Putih telur adalah salah satu sumber protein yang dalam sebutir telurnya memiliki kandungan 6,2 gram protein yang bisa memenuhi sekitar 10% kebutuhan protein harian.

Putih telur memiliki kandungan asam amino, albumin, prolin yang diperlukan tubuh untuk membantu proses pembentukan kolagen.

2. Ayam

Ayam mengandung semua jenis asam amino yang menjadi zat utama pembentuk kolagen, sebagian besar kolagen ayam berasal dari jaringan ikat dan tulang rawan pada ayam.

Baca Juga: 5 Manfaat Konsumsi Dada Ayam untuk Kesehatan, Salah Satunya Jaga Metabolisme Tubuh