Find Us On Social Media :

Apa Itu Xeroderma Pigmentosum? Ini Pengertian dan Gejala yang Timbul

Xeroderma Pigmentosum adalah sebuah penyakit menyerang kulit.

GridKids.id - Kids, apakah kamu pernah mendengar istilah Xeroderma Pigmentosum?

Xeroderma Pigmentosum (XP) sendiri adalah sebuah penyakit menyerang kulit.

Penyakit ini juga dapat menyerang mata dan sistem saraf, lo.

Namun demikian, penyakit ini termasuk kelainan genetik yang langka.

Seperti dilansir dari Medical News Today, orang yang menderita XP sangat peka dengan sinar matahari.

Hal ini dikarenakan mereka memiliki kepekaan ekstrem pada radiasi sinar UV pada matahari.

Itu artinya, penderita XP sangat rentan terhadap kerusakan kulit akibat sinar matahari.

Apakah penyebab penyakit ini?

Disebutkan bahwa Xeroderma Pigmentosum merupakan penyakit kelainan bawaan.

Kelainan ini bisa diwarisi dari ibu dan ayah secara bersamaan.

Biasanya, pada penderita XP, tubuh tidak memperbaiki kerusakan dari paparan sinar matahari.

Baca Juga: 5 Penyebab Orang Terserang Penyakit Maag, Materi Kelas 5 SD Tema 3

Lalu kulit penderita menjadi sangat tipis dan bercak-bercak dengan berbagai warna akan muncul.

Apa saja gejalanya?

Gejalanya bisa bermacam dan berhubungan langsung dengan kondisi kulit.

1. Sunburn yang tidak sembuh-sembuh meski hanya sedikit terpapar sinar matahari

2. Kulit melepuh setelah sedikit terpapar sinar matahari

3. Pembuluh darah tampak seperti laba-laba

4. Muncul bercak kulit berubah warna dan memburuk, menyerupai penuaan parah

5. Timbul kerak pada kulit

6. Tidak nyaman saat ada cahaya terang

Selain menyerang kulit, Xeroderma Pigmentosum juga bisa memengaruhi mata.

Berikut adalah gejala XP yang memengaruhi mata:

Baca Juga: 6 Bahaya Tidur Terlalu Lama, dari Risiko Diabetes Hingga Penyakit Jantung

1. Mata terasa kering

2. Kornea tampak keruh

3. Ulkus kornea

4. Terjadi pembengkakan atau radang kelopak mata

-----

Ayo kunjungiadjar.iddan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.