Karbohidrat nantinya akan diolah jadi zat gula yang dibutuhkan tubuh untuk menghasilkan energi secara cepat.
Asupan karbohidrat bisa diperoleh dari berbagai asupan seperti kentang, jagung, umbi-umbian, tepung-tepungan, sagu, dan masih banyak lagi.
2. Protein
Protein adalah zat yang dibutuhkan untuk pertumbuhan dan perbaikan sel-sel dalam tubuh.
Kandungan protein bisa diperoleh dari berbagai asupan seperti daging, ikan, keju, polong-polongan, kacang tanah, dan masih banyak lagi.
3. Lemak
Lemak penting untuk menjaga tubuh tetap sehat, karena asupan ini bisa menyerap vitamin, melindungi organ-organ penting di dalam tubuh.
Kandungan lemak bisa diperoleh dari berbagai asupan seperti santan, daging sapi, daging kambing, daging ayam, ikan, kacang-kacangan, dan semua makanan yang diolah dengan digoreng.
4. Vitamin
Vitamin bisa mendukung tubuh untuk melawan penyakit atau virus-virus yang mencoba menyerang fungsi atau kinerja tubuh.
Banyak asupan vitamin didapatkan dari berbagai buah-buahan dan sayur-sayuran.
Baca Juga: 5 Buah-Buahan yang Baik untuk Kesehatan Kulit, Dari Pepaya Hingga Labu