Find Us On Social Media :

6 Jenis Minuman Sehat untuk Meningkatkan Fungsi Otak, dari Jus Jeruk Hingga Kombucha

Ada beberapa jenis asupan minuman sehat yang baik dikonsumsi untuk kesehatan otak.

GridKids.id - Kids, pada artikel sebelumnya kamu sudah diajak melihat rekomendasi camilan yang cocok dikonsumsi sebagai teman belajar.

Nah, kali ini GridKids akan mengajakmu melihat daftar minuman yang baik untuk meningkatkan kesehatan otak.

Minuman ini bisa jadi salah satu asupan minuman yang baik dikonsumsi ketika kamu belajar, nih, Kids.

Berikut adalah rekomendasi minuman yang sehat untuk otak, di antaranya:

Rekomendasi Minuman Sehat untuk Otak

1. Jus Jeruk

Salah satu rekomendasi minuman sehat yang baik untuk otak adalah jus jeruk.

Jus jeruk kaya kandungan vitamin C, dalam secangkir jus jeruk 240 ml terdapat kandungan 93% dari kebutuhan harian yang bisa membantu melindungi kesehatan saraf.

Sebuah review pada 50 penelitian pada manusia menunjukkan bahwa kadar vitamin C tinggi dalam darah disebutkan bisa meningkatkan fokus, memori, dan pemahaman bahasa yang lebih tinggi ketimbang asupan vitamin C rendah.

Baca Juga: 5 Cara Membuat Panjang Umur, Cukup dengan Konsumsi Minuman Sehat Ini

Namun, disarankan untuk memakan buah jeruknya langsung ketimbang konsumsi jus jeruk yang punya risiko tambahan kalori dan asupan gula tinggi.

2. Jus Blueberry