GridKids.id - Benarkah tempe lebih sehat daripada daging, Kids?
Pastinya sudah enggak asing lagi dengan tempe. Tempe merupakan salah satu olahan dari kacang kedelai.
Dibanding dengan daging, tempe memang lebih murah harganya.
Selain mudah didapat, tempe memiliki tekstur dan aroma yang sangat unik.
Tempe berasal dari biji kedelai yang difermentasi menggunakan ragi tempe atau Rhizopus.
Sehingga hasilnya membuat biji kedelai padat, umumnya berwarna putih dan memiliki rasa sedikit masam.
Tempe merupakan sumber protein nabati, sedangkan daging adalah sumber protein hewani.
Kandungan yang terdapat dalam tempe adalah serat pangan, vitamin B, zat besi, dan kalsium.
Sementara daging mengandung protein, lemak, vitamin, dan mineral.
Baca Juga: Dianjurkan Enggak Digoreng, Ternyata Ini Khasiat Tempe yang Mengandung Prebiotik dan Protein
Yuk, kita cari tahu sama-sama benarkah tempe lebih sehat dari daging!
Tempe Lebih Sehat daripada Daging