GridKids.id - Asam jawa sering digunakan sebagai bumbu masakan dan campuran minuman tradisional atau jamu.
Tahu enggak? Asam jawa merupakan buah asli dari Afrika namun banyak ditemukan di beberapa negara tropis, seperti Indonesia, ya.
Dilansir dari hellosehat.com, asam jawa memiliki nama latin Tamarindus indica.
Buah ini berwarna kehitaman dan diawetkan sebagai salah satu bumbu masakan, Kids.
Unik, mulai dari daging, daun, kulit, hingga kayunya bisa dimanfaatkan, lo.
Di samping itu, asam jawa mengandung banyak nutrisi yang baik bagi kesehatan.
Asam jawa mengandung serat pangan, air, protein, kalsium, fosfor, zat besi, tembaga, zinc, tembaga, berakaroten, dan vitamin C.
Punya rasa manis dan asam, berikut ini khasiat mengonsumsi asam jawa, apa saja?
1. Menjaga Kesehatan Jantung dan Pembuluh Darah
Baca Juga: Rasakan 5 Khasiat Minum Rebusan Asam Jawa dan Kunyit, Bikin Badan Segar dan Bugar
Asam jawa mengandung flavonoid dan polifenol yang sangat baik bagi kesehatan.
Khasiat asam jawa adalah bisa mengontrol kadar kolesterol baik dan jahat serta trigliserida dalam darah.
Di samping itu, kandungan tersebut juga berdampak positif pada sistem kardiovaskular.
2. Menyehatkan Sistem Pencernaan
Salah satu khasiat asam jawa ialah menyehatkan saluran cerna.
Bagi seseorang yang mengalami susah buang aiar besar atau sembelit, disarankan untuk mengonsumsi asam jawa.
Minum asam jawa juga membantu mengatasi diare, Kids.
3. Membantu Menurunkan Berat Badan
Dilansir dari hellosehat.com, asam jawa termasuk dalam kategori buah-buahan tropis yang bisa menurunkan risiko obesitas.
Baca Juga: Perbedaan Asam Jawa dan Asam Kandis yang Biasa Digunakan Berbagai Masakan
Obesitas ialah kondisi saat kadar lemak tubuh seseorang meningkat secara berlebihan, terutama di dalam jaringan lemak.
Namun, perlu diketahui khasiat ini masih memerlukan penelitian lebih lanjut, ya.
4. Mampu Mengatasi Mual
Khasiat asam jawa berikutnya ialah meredakan mual. Mual biasanya dialami saat mabuk kendaraan.
Dengan mengonsumsi asam jawa, diyakini mampu meredakan rasa mual tersebut.
Khasiat ini berasal dari kandungan kalium yang tinggi pada asam jawa, ya.
5. Melindungi Tubuh dari Penyakit Kronis
Asam jawa mengandung zat besi, kalsium, vitamin B1, B2, B3, B5, B6, C, dan K.
Kandungan di dalam asam jawa bisa mengurangi risiko terkena penyakit berbahaya, lo.
Baca Juga: Coba Rutin Minum Air Rebusan Asam Jawa dan Rasakan 4 Khasiat Kesehatan Ini
Mengonsumsi minuman atau makanan dengan campuran asam jawa maka membantu menurunkan risiko terkena penyakit seperti, diabetes, jantung, dan kanker.
Nah, sekarang sudah tahu ya, Kids, khasiat mengonsumsi asam jawa yang sering dijadikan bumbu makanan.
-----
Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.