Find Us On Social Media :

5 Dampak Buruk Kekurangan Vitamin D pada Tubuh yang Sering Tak Disadari

(ilustrasi) Vitamin D bisa diperolah dari sinar matahari pagi,

GridKids.id - Vitamin D berbeda dengan vitamin lainnya, Kids.

Vitamin D bisa memengaruhi kesehatan tubuh karena berfungsi seperti hormon dan bisa memperkuat beberapa sistem di seluruh tubuh manusia.

Dilansir dari hellosehat.com, vitamin D enggak bisa diproduksi sendiri oleh tubuh.

Sehingga kita harus mendapatkan asupannya dari sumber lain, seperti sinar matahari dan makanan yang mengandung vitamin D.

Sebagian orang yang kekurangan vitamin D sering kali enggak sadar.

Terutama jika kamu jarang berkegiatan di luar ruangan dan enggak terpapar sinar, matahari maka tubuh bisa kekurangan vitamin D, lo.

Tubuh yang menyalami nyeri otot atau kram, kelelahan, dan sakit tulang merupakan tanda kekurangan vitamin D.

Kondisi tersebut jika dibiarkan akan menyebabkan gangguan kesehatan.

Berikut ini dampak buruk pada tubuh jika kekurangan vitamin D, apa saja?

Baca Juga: Selain Berjemur, Konsumsi 5 Makanan Ini untuk Bantu Perkuat Sistem Imunitas Tubuh

1. Meningkatkan Risiko Penyakit Jantung

Meski berperan penting dalam membentukan tulang, vitamin D juga memengaruhi kerja otot jantung, lo.